Kapten Timnas Putri Harap Pemerintah dan PSSI Bersatu

Editor Bolanet | 19 April 2016 12:05
Kapten Timnas Putri Harap Pemerintah dan PSSI Bersatu
Dwie Aprilia di depan Monumen PSSI (c) Syafaruddin
- Kapten Timnas Putri Indonesia, Dwi Apriliani memiliki harapan khusus dalam perayaan hari jadi ke PSSI ke-86, Selasa (19/4) hari ini. Lia, begitu ia akrab disapa, berharap konflik antara PSSI dengan Pemerintah segera berakhir.


Harapan saya di ulang tahun ke-86 ini adalah agar konflik Pemerintah dengan PSSI segera berakhir. Mereka harus bersatu untuk menyelesaikan permasalahan secara bersama, ucap pesepakbola putri asal Yogyakarta ini.


Lia kembali menegaskan agar Pemerintah dan PSSI duduk bersama untuk membahas apa yang menjadi kendala di sepakbola nasional. Kedua belah pihak juga diminta bersatu agar Indonesia bebas dari sanksi yang dijatuhkan oleh FIFA.


Harus dengan kepala dingin dan misi yang sama juga. Baru berjuang bersama agar sanksi FIFA dicabut, harap Lia. (faw/dzi)

TAG TERKAIT