Kapten Mitra Kukar Tak Mau Pandang Enteng Arema FC
Ari Prayoga | 20 September 2017 06:15
Bola.net - - Belum stabilnya permainan Arema FC tak membuat Bayu Pradana terlena. Kapten Mitra Kukar ini menilai Arema, yang bakal menjadi lawan timnya pada laga lanjutan Liga 1, tetaplah sebuah tim kuat.
Saya tak melihat di peringkat berapa saat ini Arema berada, ujar Bayu Pradana, pada .
Mereka tetaplah tim kuat di liga ini, sambungnya.
Bayu menyebut, Arema masih dihuni pemain-pemain papan atas. Hal inilah, sambung pemain 26 tahun tersebut, yang menjadi dasar penilaiannya terhadap klub berlogo singa mengepal tersebut.
Dengan materi pemain seperti itu, siapapun harus respek pada mereka, ia menuturkan.
Mitra Kukar bakal menghadapi Arema FC pada laga pekan ke-25 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Rabu mendatang.
Pada laga pekan sebelumnya, Naga Mekes harus pulang dengan tangan hampa kala melawat ke Serui. Pada pertandingan ini mereka kalah dengan skor 1-2. Gol yang memastikan kekalahan mereka dicetak Silvio Escobar pada menit 93, hanya beberapa detik sebelum laga usai.
Saat ini, kedua tim masih bersaing di papan tengah. Mitra Kukar berada di posisi kesembilan dengan raihan 34 angka, sedangkan Arema menempati posisi tujuh klasemen sementara dengan koleksi 37.
Sementara itu, Bayu menegaskan, kendati respek dengan skuat besutan Joko Susilo tersebut, Mitra Kukar tetap mengincar poin absolut. Terlebih lagi, Naga Mekes berharap mencari penebusan usai menelan kekalahan pada laga sebelumnya.
Pada laga sebelumnya, kita gagal meraih poin penuh. Pada pertandingan lawan Arema, kami coba mengincar poin penuh, ucap gelandang Timnas Indonesia tersebut.
Bayu sendiri mengaku memiliki modal apik jelang laga ini. Selain persiapan matang, mereka juga memiliki motivasi lebih menjelang pertandingan kontra Arema.
Kami main di depan pendukung sendiri. Inilah yang membuat motivasi kita melonjak, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Arema FC, Mitra Kukar Banyak Belajar dari Serui
Bola Indonesia 19 September 2017, 18:56 -
Teco Puji Profesionalisme Rohit Chand
Bola Indonesia 9 September 2017, 02:52 -
Ucapan Terima Kasih Teco untuk Persija
Bola Indonesia 9 September 2017, 02:14 -
Persija Ingin Curi Kemenangan di Kandang Mitra Kukar
Bola Indonesia 8 September 2017, 09:41 -
Rezaldi: Kualitas Tim Mitra Kukar Merata
Bola Indonesia 8 September 2017, 08:45
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39