Kapten Barito Putera Beri Pujian untuk Luis Milla
Asad Arifin | 5 September 2018 18:57
- Kapten Barito Putera, Rizky Rizaldi Pora memuji pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla. Hadirnya pelatih asal Spanyol itu dinilai oleh Rizki Pora telah banyak membawa perubahan bagi sepakbola Indonesia.
Luis Milla ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia sejak tahun 2016 lalu. Milla menjalankan tugas terakhirnya di Asian Games 2018 lalu. PSSI memutuskan untuk memperpanjang kontraknya, tapi Milla masih belum memberi jawaban.
Dipegang sama coach Luis Milla, Timnas indonesia bermain tidak monoton, dan lebih bagus, ujar Rizky Pora.
Selama ini kita selalu ditekan musuh walau bermain di kandang. Tapi sekarang kita bisa mengembalikan keadaan, dan bermain dari kaki ke kaki. Perkembangannya cukup bagus, Rizky Pora menambahkan.
PSSI sendiri kembali mempercayai Milla untuk membesut Timnas Indonesia level senior di Piala AFF 2018. Padahal, pelatih berusia 52 tahun itu gagal membawa Timnas level U-23 mencapai target semifinal di Asian Games 2018.
Rizky Pora pun satu suara dengan PSSI yang memilih mempertahankan Milla sebagai pelatih Timnas Indonesia. Menurutnya, Luis Milla hanya belum beruntung saja ketika gagal mencapai target di Asian Games beberapa waktu lalu.
Menurut saya bagus, beliau pantas dipertahankan. Masyarakat semua nonton, melihat, dan timnas cukup bagus karena Indonesia juga main bagus. Faktor keberuntungan saja, kita kalah di adu penalti, imbuh Rizky Pora.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Cari Lawan Uji Coba dari Asia Timur
Tim Nasional 31 Agustus 2018, 19:41 -
Bomber Senior Tanggapi Keputusan PSSI Pertahankan Luis Milla
Tim Nasional 30 Agustus 2018, 01:44 -
Luis Milla Dipertahankan, Spaso Ingin Bermain di Piala AFF 2018
Tim Nasional 29 Agustus 2018, 19:31 -
Luis Milla Bertahan, Bagaimana Nasib Penerjemahnya?
Tim Nasional 29 Agustus 2018, 18:27 -
Luis Milla Belum Pasti Terima Perpanjangan Kontrak dari PSSI
Tim Nasional 28 Agustus 2018, 20:29
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39