Kantongi Izin, Uji Coba Timnas Positif di Wibawa Mukti

Asad Arifin | 13 November 2017 18:26
Kantongi Izin, Uji Coba Timnas Positif di Wibawa Mukti
Timnas Indonesia (c) AFF Suzuki Cup

Bola.net - - Laga-laga uji coba timnas Indonesia di bulan November dipastikan akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat. Pasalnya, pihak penyelenggara sudah mendapatkan izin dari keamanan setempat.

Rencananya, timnas Indonesia akan menggelar tiga pertandingan persahabatan pada bulan November ini. Tim besutan Luis Milla itu bakal berhadapan dengan timnas Suriah dan timnas Guyana di Stadion Wibawa Mukti.

Namun, ada kekhawatiran laga itu tak bisa dilaksanakan di stadion berkapasitas 30.000 penonton tersebut. Sebab sebelumnya, pihak keamanan sempat menolak mengeluarkan izin untuk digelarnya babak delapan besar Liga 2 Grup Y, sehingga PT LIB selaku operator terpaksa memindahkan venue ke Bandung.

Saat ini tim sedang berkoordinasi dengan pihak stadion dan kepolisianpun sudah mengeluarkan rekomendasi, ujar Sekretaris Jendral PSSI, Ratu tisha.

Saat ini kami sedang berkoordinasi untuk persiapan teknis dengan pihak stadion. Bisa dipastikan tidak ada masalah untuk pertandingan tanggal 16, 18 dan 25, tambahnya.

Pada uji coba pertama dan kedua, Indonesia dijadwalkan bermain melawan Suriah pada Rabu dan Jumat (18/11/2017). Kemudian di pertandingan terakhir, pasukan Merah Putih bakal menghadapi Guyana pada Sabtu (25/11/2017). (fit/asa)