Kalteng Putra: Persija Tetap Tim Besar dengan Suporter yang Luar Biasa
Serafin Unus Pasi | 19 Agustus 2019 17:24
Bola.net - Kondisi calon lawan Kalteng Putra pada pekan ke-15 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar yakni Persija Jakarta saat ini tak ideal. Berstatus sebagai juara bertahan, tim ibu kota nyatanya masih terpuruk di papan bawah dengan menempati posisi 17.
Tak hanya itu, Persija juga memiliki catatan kurang bagus saat terakhir kali bersua Kalteng Putra pada babak delapan besar Piala Presiden 2019. Kala itu, Ismed Sofyan dan kawan-kawan kalah 3-4 lewat drama adu penalti, setelah sebelumnya kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal.
Kendati demikian, pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira tak ingin menjadikan kemenangan pada pertemuan terakhir sebagai patokan. Dia juga mengingatkan timnya agar tak memandang sebelah mata Persija saat kedua tim bentrok di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (19/8) besok.
"Yang dulu dulu, sekarang keadaannya sangat berbeda. Jadi selalu saya tahu Persija tim besar, punya suporter yang luar biasa, dan selalu tampil dengan motivasi. Kita harus imbangin motivasi Persija itu, saya tahu juga keadaan Persija tidak terlalu baik di klasemen, tapi secara tim Persija sangat bagus timnya, punya banyak pemain berkualitas," ujar Gomes saat sesi press conference jelang laga di Stadion Madya, Senin (19/8).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Mesti Konsentrasi
Oleh sebab itu, pelatih asal Brasil ini meminta pasukannya agar mewaspadai Persija. Terlebih, tim berjuluk Macan Kemayoran itu bakal didukung oleh suporternya yakni The Jakmania.
"Kita harus konsentrasi fokus menjaga lawan. Kita harus juga percaya diri kalau kita ini bisa melawan Persija, dan bisa mendapatkan poin di sini," tutur mantan pelatih Madura United ini.
"Kami punya semangat untuk tampil lawan Persija. Semua pemain dalam kondisi fit untuk melakukan yang terbaik dan mendapatkan poin besok," imbuh Gomes.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Pemain Persija Ini Tembus Skuat Timnas Indonesia untuk Pra Piala Dunia 2022
Bola Indonesia 17 Agustus 2019, 09:41 -
Gagal Menang Lagi, Pelatih Madura United Kecewa
Bola Indonesia 16 Agustus 2019, 23:47 -
Persija Jamu Kalteng Putra di Stadion Madya
Bola Indonesia 16 Agustus 2019, 23:07 -
Highlights Shopee Liga 1 2019: Madura United 2-2 Persija Jakarta
Open Play 16 Agustus 2019, 21:26 -
Hasil Pertandingan Madura United vs Persija Jakarta: Skor 2-2
Bola Indonesia 16 Agustus 2019, 20:30
LATEST UPDATE
-
Kecewanya Raspadori: Sayang, Tiga Gol Tak Cukup Bawa Italia ke Semifinal
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:25 -
Kunci Kalahkan Bahrain: Pemain-pemain yang Wajib Dimatikan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:24 -
Kejutan Transfer! Harry Kane Bisa Balik ke Premier League dan Gabung Liverpool
Bundesliga 24 Maret 2025, 10:15 -
Inilah Bocoran Materi Latihan Bahrain jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:08 -
Saran Owen: Liverpool Harus Ubah Aturan Kontrak demi Pertahankan Salah
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:02 -
Kekecewaan Di Lorenzo: Italia Baru Bereaksi Saat Sudah Terlambat
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:00 -
Jerman vs Italia: Azzurri Salah Pilih Starting XI dan Ada Pemain yang Takut
Piala Eropa 24 Maret 2025, 09:51 -
Luka Modric Belum Tahu Nasibnya di Real Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:45 -
Katak di Sesi Latihan Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:41 -
Menata Kandang, Menata Asa: SUGBK Bersiap untuk Laga Krusial
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39