Kalahkan Persebaya di GBT, Kalteng Putra ke Delapan Besar
Asad Arifin | 12 Oktober 2017 17:48
Bola.net - - Kalteng Putra memastikan satu tiket ke babak delapan besar Liga 2 setelah berhasil mempermalukan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Klub berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 0-1, Kamis .
Sejak wasit meniup peluit tanda kick off, kedua kesebelasan langsung mengambil inisiatif menyerang. Persebaya tak mau kalah, dengan memasang Rendi Irwan sebagai sayap kanan, langsung memberikan tekanan dari sisi kiri pertahanan Kalteng Putra.
Tuan rumah baru mendapat peluang emas melalui Ricky Kayame di menit 12 setelah lepas dari kawalan pemain belakang Kalteng Putra. Namun, sepakan mantan pemain Persipura itu masih tipis di sisi kiri gawang Laskar Isen Mulang dan hanya menghasilkan tendangan gawang untuk tim tamu.
Sebaliknya Kalteng Putra sempat menebar ancaman melalui tendangan bebas Yericho Christiantoko dari sisi kiri kotak penalti Persebaya. Tapi sepakan keras jarak jauh yang dilepaskan oleh pemain bernomor punggung 20 tersebut masih mampu ditangkap oleh Miswar Saputra.
Di babak kedua, Kalteng Putra justru mampu menguasai jalannya pertandingan terutama setelah Misbakus Solikin harus ditarik keluar dan digantikan dengan Rangga Muslim.
Di menit 66, tim asuhan Kas Hartadi nyaris mengancam melalui aksi pemain andalannya Rivaldi Bawuo yang berhasil melewati penjagaan pemain belakang Persebaya. Tetapi Fandry Imbiri masih mampu meredam pergerakan penyerang paling prokutif yang dimiliki Kalteng Putra tersebut.
Belum ada gol tercipta, pelatih Angel Alfredo Vera kemudian memasukkan Yogi Novrian menggantikan Abu Rizal Maulana di menit 75 untuk menambah daya gedor. Namun, bukan mencetak gol, Persebaya justru kebobolan dua menit kemudian melalui serangan balik cepat tim tamu.
Adalah Rivaldi Bawuo yang berhasil memanfaatkan momen tersebut dan berhasil menghentikan rekor tak kebobolan Persebaya Surabaya selama babak 16 besar Liga 2. Sepakan keras penyerang bernomor punggung sebelas itu berakhir di sudut kanan gawang Miswar Saputra.
Tertinggal dari tamunya, Persebaya mencoba mencari gol penyeimbang, namun hingga peluit panjang dibunyikan, belum ada gol tercipta. Sehingga satu gol Rifaldi Bawuo mampu mengakhiri laga dengan skor 0-1 dan mengantarkan Kalteng Putra ke babak 8 besar.
Persebaya : Miswar Saputra (PG), Andri Muladi, Fandry Imbiri, M. Irvan Febrianto, Abu Rizal Maulana (Yogi Novrian, 75'), M. Sidik Saimima (Mei Handoko, 69'), Misbakus Solikin (Rangga Muslim, 48'), M. Hidayat, Rendi Irwan, Oktafianus Fernando, Ricky Kayame
Kalteng Putra : Galih Sudaryono (PG), Bhudiar Muhammad Riza, Bursanudin Ahya, Fauzan Fajri Nasrullah, Ikhfanul Alam (Muhammad Iqbal, 70'), Yericho Christiantoko, Ade Suhendra, Denni Buiney, Faria Rofanda (Dominggus Kerewai, 28'), Muhammad Rais, Rifaldi Bawuo. (top/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Irfan Jaya Diragukan Tampil Hadapi Kalteng Putra
Bola Indonesia 11 Oktober 2017, 22:09 -
Kalteng Putra Hanya Bawa 15 Pemain ke Surabaya
Bola Indonesia 11 Oktober 2017, 20:28 -
Sudah Lolos 8 Besar, Ini Misi Terakhir Persebaya
Bola Indonesia 11 Oktober 2017, 17:30 -
Dua Laga Mandul, Persebaya Incar Pesta Gol
Bola Indonesia 11 Oktober 2017, 16:21 -
Persebaya Akui Perjalanan Babak 16 Besar Cukup Melelahkan
Bola Indonesia 11 Oktober 2017, 06:24
LATEST UPDATE
-
Alasan Thomas Tuchel Tak Panggil Maguire: Cedera dan Masalah Ritme
Piala Dunia 26 Maret 2025, 09:15 -
Allegri Tutup Pintu ke Milan, Juventus Bajak Conte dari Napoli?
Liga Italia 26 Maret 2025, 08:56 -
Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
Voli 26 Maret 2025, 08:47 -
Bertahan di Barcelona, Negosiasi Kontrak Frenkie de Jong Dimulai
Liga Spanyol 26 Maret 2025, 08:45 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Austin 2025 di Vidio, 28-31 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming WorldSBK 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Favoritmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10