Kalah dari Selangor FA, Ismed: Ini Bagus untuk Persiapan Lawan Borneo FC
Ari Prayoga | 7 September 2018 01:21
- Persija Jakarta menanggung malu. Meladeni perlawanan Selangor FA dalam partai uji coba, tim berjuluk Macan Kemayoran itu kalah 1-2, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (6/9/2018) malam.
Kapten Persija, Ismed Sofyan menyebut kekalahan ini bagus untuk timnya. Sebab, Macan Kemayoran dapat pelajaran berharga sebelum kembali memulai kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak pasca libur Asian Games 2018.
Pada pekan ke-21 Liga 1, Persija akan menantang Borneo FC. Pertandingan tersebut bakal dihelat di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, 12 September mendatang.
Ismed juga menilai, rekan-rekannya kaget dengan kondisi uji coba melawan Selangor FA. Sebab, pertandingan persahabatan ini digelar secara terbuka. Ditambah, puluhan ribu suporter tuan rumah, The Jakmania juga menyesaki setiap sudut Patriot.
Yang pertama mungkin kami sudah lama tidak ada uji coba dengan atmosfer seperti ini. Ini bagus buat kami sebelum menjelang tanggal 12 September mendatang melawan Borneo FC, ujar Ismed pada sesi konferensi pers setelah pertandingan.
Atmosfer seperti ini kami harus dapatkan karena di pertandingan nanti kami bermain away, tuturnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Persija Janji Bermain 100% Saat Hadapi Selangor FA
Bola Indonesia 6 September 2018, 12:24 -
Persija Jakarta Haram Anggap Sebelah Mata Selangor FA
Bola Indonesia 6 September 2018, 12:19 -
Lawan Selangor, Persija Optimis Semakin Siap Hadapi Liga 1
Bola Indonesia 6 September 2018, 12:13 -
Hadapi Selangor FA, Persija Waspadai Tiga Pemain
Bola Indonesia 6 September 2018, 03:51 -
Pelatih Selangor FA Bangga Bisa Lawan Persija
Bola Indonesia 6 September 2018, 01:21
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39