Kalah Dari Persipura, Persib Soroti Kepemimpinan Wasit

Editor Bolanet | 12 September 2013 21:13
Kalah Dari Persipura, Persib Soroti Kepemimpinan Wasit
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman (c) Huyogo Simbolon
- Kekalahan Persib Bandung saat melawat ke kandang Persipura Jayapura mendapat perhatian dari pelatih Maung Bandung, Djadjang Nurdjaman. Menurutnya, wasit yang memimpin laga tersebut tidak profesional.

Saya tidak mencai alasan, tapi kekalahan kami diakibatkan juga kepemimpinan wasit yang kurang maksimal, kata Djadjang.

Pada pertandingan tersebut, Persib Bandung kalah dengan skor tipis 0-1 lewat gol Yustinus Pae di menit ke-54, setelah di babak pertama kedua tim bermain imbang 0-0.

Saya nilai ada dua pelanggaran yang dilakukan Persipura di kotak penalti tetapi hal itu tidak diperhatikan oleh wasit dan hakim garis. Malah hanya memberikan tendangan bebas kepada kami di luar kotak terlarang, katanya.

Djajang menambahkan, jika saja hal itu diperhatikan oleh wasit, maka hasil pertandingan bisa berbeda. Banyak yang menonton, bahwa kami mendapatkan keuntungan dari sejumlah pelanggaran tuan rumah, tetapi tidak diberikan sesuai dengan yang terjadi, katanya.

Akibat kekalahan tersebut, ambisi Maung Bandung untuk meraih posisi kedua harus kandas. Pasalnya, di waktu yang sama Arema mampu meraih kemenangan saat dijamu Persidafon Dafonsoro. (ant/dzi)