Jelang Kontra Persikab, Kondisi Internal Persipasi Tak Kondusif
Editor Bolanet | 14 April 2014 10:29
Mulai dari belum mendapatkan kejelasan kontrak, hingga tidak memiliki kepastian dalam menggunakan Stadion Patriot sebagai home base, menjadi persoalan genting yang dihadapi Laskar Patriot.
Idealnya, kami harus bisa mengamankan poin tanpa alasan apapun. Sebab, kami memang ingin selalu membahagiakan suporter. Namun kalau seperti ini, kami kesulitan bersikap profesional. Kami belum mendapatkan bayaran sepeser pun, kata Pelatih Persipasi Bekasi, Warta Kusuma.
Selama ini, masih banyak suporter yang tidak mengetahui kondisi internal kami sebenarnya. Mereka hanya menuntut kemenangan demi kemenangan. Tapi kalau tidak mendapatkan bayaran, saya sulit mendorong pemain untuk tampil maksimal dan mengambil simpati suporter dengan main baik dan merebut kemenangan, imbuhnya.
Secara teknis, diterangkan Warta, skuatnya siap menghadapi Persikab. Apalagi, tidak satu pun pemainnya yang bermasalah dengan cedera.
Laskar Patriot berada di Grup 3 Divisi Utama bersama Persika Karawang, Persikab Kabupaten Bandung, Persipon Pontianak, Persires Kuningan, PSGC Ciamis, PSCS Cilacap dan Persibangga Purbalingga.
Ketua Umum Persipasi Bekasi, Kartono Yulianto, mengatakan jika sebenarnya sempat memilki harapan bisa memberikan uang kepada para pemain dan tim pelatih. Hal tersebut, diperolehnya dari pihak sponsor.
Namun lantaran masih belum mendapatkan kepastian dalam menggunakan Stadion Patriot, pihak sponsor pun menunda pencairan dana.
Namun, saya sudah berkoordinasi dengan manajer tim. Bahwa saya memiliki uang Rp 150 juta dan diharapkan bisa segera mengkondisikan tim supaya bisa tampil lawan Persikab, pungkasnya. [initial]
Jangan Lewatkan!
- Persipasi Tetap Berharap Main di Stadion Patriot
- Manajemen Inkonsisten, Pelatih Persipasi Bekasi Pasrah
- Bupati Sidoarjo Berharap Deltras dan Persida Eksis
- Stadion Manahan Jadi Venue Pembukaan Divisi Utama 2014
- Menjamu Persikab, Persipasi Belum Tentukan Venue Laga
- Persebaya Jajal Persida?
- Kontrak Pemain Persida Tak Jelas
- Bupati Saiful Bagi Cerita Suka Duka Urus Deltras
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipasi Tetap Berharap Main di Stadion Patriot
Bola Indonesia 13 April 2014, 17:23 -
Manajemen Inkonsisten, Pelatih Persipasi Bekasi Pasrah
Bola Indonesia 11 April 2014, 20:56 -
Bupati Sidoarjo Berharap Deltras dan Persida Eksis
Bola Indonesia 11 April 2014, 15:28 -
Stadion Manahan Jadi Venue Pembukaan Divisi Utama 2014
Bola Indonesia 10 April 2014, 15:31 -
Menjamu Persikab, Persipasi Belum Tentukan Venue Laga
Bola Indonesia 8 April 2014, 21:37
LATEST UPDATE
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01 -
Kekalahan Italia dan Kekecewaan Donnarumma
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:55 -
3 Laga Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Belum Pernah Menang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:53 -
Rasmus Hojlund Tiru Celebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo di Depan Sang Idola
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39