Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Liga 1 Hari Ini, 5 Juni 2018
Haris Suhud | 5 Juni 2018 10:05
Bola.net - - Gojek Liga 1 bersama Bukalapak pada pekan ke-13 yang akan berlangsung pada hari Selasa (5/6) akan menyajikan satu partai pertandingan. Dua tim yang akan bertemu adalah PSMS Medan dan Persib Bandung.
Persib berniat meraih kemenangan pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Teladan, Medan, itu. Maung Bandung ingin menjadikan kemenangan tersebut sebagai kado ulang tahun ke-70 sang manajer, Umuh Muchtar.
Apalagi, Persib menjalani dua pertandingan tanpa kemenangan. Pangeran Biru bermain 0-0 melawan Bali United dan takluk 0-1 dari Bhayangkara FC.
Di sisi lain, PSMS menelan kekalahan pada pertandingan terakhirnya di Liga 1 2018. Skuat Ayam Kinantan menyerah 1-3 ketika bertandang ke markas Borneo FC pada pekan ke-12.
Pertandingan antara PSMS melawan Persib Bandung akan disiarkan langsung di Indosiar. Selain itu, duel seru Liga 1 2018 tersebut dapat disaksikan melalui live streaming di Vidio.com.
Jadwal Siaran Langsung
21.00 WIB PSMS Medan vs Persib Bandung (Stadion Teladan, Medan)
Live Indosiar
Saat ini Persib Bandung berada di peringkat 11 klasemen Liga 1 dengan mengumpulkan 15 poin dari 10 laga. Sementara itu PSMS Medan berada di urutan ke-10 dengan koleksi 15 poin dari 12 laga.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi PSMS, Persib Tak Ingin Mengulang Kenangan di Piala Presiden
Bola Indonesia 4 Juni 2018, 15:29 -
Hadapi PSMS, Persib Sudah Bisa Mainkan Ezechiel dan Supardi
Bola Indonesia 2 Juni 2018, 22:54 -
Borneo FC Puas usai Curi Poin dari Kandang Bhayangkara FC
Bola Indonesia 28 Mei 2018, 14:44 -
Arema FC Menelan Kekalahan 0-2 di Kandang PSMS Medan
Bola Indonesia 26 Mei 2018, 22:50 -
Saksikan Live Streaming Liga 1 di Indosiar: PSMS Medan vs Arema FC
Bola Indonesia 26 Mei 2018, 09:48
LATEST UPDATE
-
Puja-puji untuk Rizky Ridho, Sang Dinding Tangguh Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 00:42 -
Hasil Malaysia vs Nepal: Skor 2-0
Asia 26 Maret 2025, 00:40 -
Menang Lawan Bahrain, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik pesat
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:43 -
Usai Kalahkan Bahrain, Kapan Timnas Indonesia Bermain Lagi?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:11 -
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10