Jadwal dan Live Streaming Piala Presiden 2022 di Vidio: PSM Makassar vs Persikabo 1973
Asad Arifin | 15 Juni 2022 13:33
Bola.net - Jadwal dan link live streaming laga Piala Presiden 2022 antara PSM Makassar vs Persikabo 1973 di Vidio hari ini, Rabu 15 Juni 2022. Laga ini akan dimainkan di Stadion Kanjuruhan mulai pukul 16.00 petang WIB.
Kedua tim meraih hasil berbeda pada laga perdana. Skuad Juku Eja sukses meraih kemenangan 1-0 atas tuan rumah Arema FC dengan skor 1-0. Sebaliknya, Laskar Padjajaran takluk dengan skor sama dari Persik Kediri.
Hasil berbeda itu membuat laga nanti jadi penentu nasib keduanya di ajang pramusim ini. PSM butuh kemenangan untuk memperbesar peluang lolos ke 8 Besar. Sementara itu, bagi Persikabo, tiga poin jadi krusial untuk menjaga asa melanjutkan kiprah mereka di Piala Presiden 2022.
Dari kubu PSM, pelatih Bernardo Tavares, mengaku sudah melihat rekaman pertandingan Persikabo 1973 kontra Persik Kediri. Menurut pelatih berpaspor Portugal ini, meski laga berakhir untuk kemenangan Persik, sejatinya penampilan kedua tim relatif seimbang.
"Saya yakin pelatih Persikabo sudah melakukan evaluasi untuk membenahi tim. Mungkin saja Persikabo tampil dengan strategi berbeda," kata Bernardo Tavares.
Jadwal dan Link Live Streaming
PSM Makassar vs Persikabo 1973
Venue: Stadion Kanjuruhan
Jadwal: Rabu, 15 Juni 2022
Pukul: 16.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: https://m.vidio.com/live/9111-piala-presiden
Hasil dan Klasemen Grup D
Sabtu, 11 Juni 2022
- Arema FC 0-1 PSM Makassar (Wiljan Pluim 1')
Minggu, 12 Juni 2022
- Persikabo 1973 0-1 Persik Kediri (Joanderson 49')
Rabu, 15 Juni 2022
- PSM Makassar vs Persikabo 1973 | Pkl 16.00 WIB
- Persik Kediri vs Arema FC | Pkl 20.30 WIB
Minggu, 19 Juni 2022
- PSM Makassar vs Persik Kediri | Pkl 16.00 WIB
- Persikabo 1973 vs Arema FC | Pkl 20.30 WIB
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bernardo Tavares Beber Kunci Sukses PSM Makassar Kalahkan Arema FC
Bola Indonesia 12 Juni 2022, 05:39 -
Dibekuk PSM Makassar, Arema FC Dinilai Sudah Bermain Bagus
Bola Indonesia 12 Juni 2022, 00:44
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39