Jadi Lumbung Gol, Persela Bakal Evaluasi Penjaga Gawang
Gia Yuda Pradana | 8 Maret 2020 01:07
Bola.net - Performa kiper Persela Lamongan, Reky Rahayu, menjadi sorotan setelah kalah dari PSIS Semarang. Sebab, gawang Laskar Joko Tingkir kembali menjadi lumbung gol.
Persela kemasukan tiga gol ketika menjamu PSIS, Sabtu (7/3/2020). Dalam lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 2020 itu, Persela kalah 2-3. Artinya, gawang Reky Rahayu sudah kemasukan 6 gol dari 2 laga, setelah sebelumnya kalah 0-3 dari Persib.
"Yang pasti ada (evaluasi), karena kami enggak habis pikir kenapa bisa gol," kata pelatih Persela, Nil Maizar usai pertandingan.
Namun, Nil Maizar masih akan melihat lebih jauh lagi bagaimana proses terjadinya gol lawan PSIS. Sehingga, memudahkan tim pelatih dalam melakukan pembenahan.
"Nanti kami lihat seperti apa proses gol yang terjadi," imbuh juru taktik asal Payakumbuh tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Ogah Salahkan Kiper
Namun, mantan pelatih Semen Padang FC tersebut tidak akan menyalahkan satu orang dibalik terjadinya gol tersebut. Sebab, sepak bola adalah permainan tim.
"Itu kan team work, tidak bisa menyalahkan kiper atau pemain belakang. Semua salah," Nil Maizar menambahkan.
"Saya sebagai tim pelatih akan mengevaluasi itu," tegas pelatih yang pernah menukangi timnas Indonesia tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Jelang Laga Arema vs Persib, Aremania Diminta Waspadai Provokator
- Aremania Sambut Positif Deklarasi 'Aremania Cinta Damai'
- Persija Cuma Menang Tipis di Laga Uji Coba
- Mencari Bekal Spiritual, Arema FC Gelar Doa Bersama di Stadion Kanjuruhan
- Cetak Gol ke Gawang Persela, Wallace Costa: Saya Respek
- Nil Maizar Akui Gol Cepat PSIS Membuat Persela Kesulitan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Catatan Buruk Lawan PSIS Jadi Motivasi Bagi Persela Lamongan
Bola Indonesia 6 Maret 2020, 21:19 -
Flavio Beck Junior Membuat Persela Lebih Waspada Hadapi PSIS
Bola Indonesia 6 Maret 2020, 04:17 -
Tekad Persela Menyambut Laga Kandang Perdana
Bola Indonesia 6 Maret 2020, 02:22 -
Persela Benahi Konsentrasi Pemain Sebelum Jamu PSIS Semarang
Bola Indonesia 5 Maret 2020, 22:40 -
Pelatih Persela Lamongan Puji Kualitas Penggawa Arema FC
Bola Indonesia 12 Februari 2020, 18:23
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan Sandy Walsh Cedera, Rizky Ridho Main Inti Lawan Bahrain?
Tim Nasional 22 Maret 2025, 10:15 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03 -
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03
-
Update Cedera Sandy Walsh: Tak Ada Patah Tulang dan Dislokasi
Tim Nasional 22 Maret 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39