Jacksen Tiago Ingin Barito Minimal Lolos Fase Grup Piala Presiden 2018

Afdholud Dzikry | 16 Januari 2018 10:45
Jacksen Tiago Ingin Barito Minimal Lolos Fase Grup Piala Presiden 2018
Jacksen F Tiago (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Barito Putera enggan kendur pada ajang Piala Presiden 2018, kendati tak ditarget apa pun oleh pihak manajemen. Tim berjuluk Laskar Antasari ini menegaskan tetap memiliki target untuk bisa lolos dari fase grup pada ajang tersebut.

Target pasti ada. Mungkin tidak dibicarakan, tapi pasti ada, ujar Pelatih Barito Putera, Jacken F Tiago, pada Bola.net.

Mungkin, untuk langkah awal, paling tidak kita adalah lolos dari fase grup. Ini adalah langkah pertama, sambungnya.

Menurut pelatih asal Brasil ini, tahun 2018 merupakan tahun keemasan Barito Putera. Tahun ini, klub jebolan kompetisi Galatama ini genap berusia 30 tahun.

Kami ingin memberi hadiah prestasi, tuturnya.

Pada ajang Piala Presiden 2018, Barito Putera tergabung di Grup B. Pada grup yang bakal dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong ini, Barito akan berada satu tim dengan Mitra Kukar, Kalteng Putra, dan Martapura FC.

Laskar Antasari akan menghadapi Kalteng Putra pada laga perdana mereka di ajang Piala Presiden 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Rabu malam.

Selain ingin mencapai target lolos dari fase grup, Jacksen mengaku memiliki target lain pada ajang ini. Pelatih berusia 49 tahun tersebut ingin memperkuat fondasi timnya dalam Piala Presiden 2018.

Kami ingin membentuk sebuah tim yang kokoh, melihat komposisi pemain, dan mencoba sejumlah formasi, tandasnya.(den/dzi)