Iwan Bule Ingin Bertemu Shin Tae-yong: 4 Mata dan dari Hati ke Hati
Asad Arifin | 26 Juni 2020 14:38
Bola.net - Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, disebut ingin bertemu secara pribadi dengan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Iriawan ingin bicara empat mata dengan pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Keinginan tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi. Menurut Yunus, Iwan Bule, panggilan Iriawan, akan melakukan pendekatan secara personal dengan Shin Tae-yong dengan berbincang dari hati ke hati.
"Mereka hanya akan ditemani penerjemah. Ketua PSSI ingin berbicara dari hati ke hati dengan Shin Tae-yong," ujar Yunus Nusi dinukil dari Antara.
Yunus menerangkan, Iwan Bule bakal mengakomodasi keinginan Shin Tae-yong. PSSI tidak ingin egois dengan hanya memikirkan kepentingan organisasi.
"Ketua PSSI akan sabar dan berbesar hati untuk menerima serta mengakomodasi keinginan Shin Tae-yong. Dia memang hanya mau berbicara dengan ketua PSSI," tutur Yunus.
Rapat Piala Dunia U-20 2021
Sebelum rapat virtual dengan Shin Tae-yong, Iwan Bule akan lebih dulu mengikuti rapat persiapan Piala Dunia U-20 2021 dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Sekretariat Negara (Setneg), dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Yunus menuturkan, pertemuan Iwan Bule dengan Shin Tae-yong akan menitiktberatkan pembahasan mengenai kembalinya pelatih asal Korea Selatan itu ke Indonesia. Arsitek berusia 49 tahun itu diminta kembali pada pekan depan.
Pertemuan ini diyakini merupakan buntut dari kisruh PSSI dengan Shin Tae-yong yang mencuat sejak pekan lalu. Kedua pihak sempat saling buka-bukaan di media.
Disadur dari Bola.com (Muhammad Adiyaksa/Benediktus Gerendo, 26 Juni 2020)
Baca Ini Juga:
- PSSI Masih Setia Menunggu Program dari Shin Tae-yong
- Demi Timnas, Konflik PSSI vs Shin Tae-yong Harus Segera Diakhiri
- PSSI Dinilai Tepat Tak Restui Shin Tae-yong TC ke Korea Selatan
- Sebelum Konflik dengan PSSI, Apa Saja Aktivitas Shin Tae-yong di Korea Selatan?
- Seto Nurdiyantoro Tepis Rumor Gantikan Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Kompetisi Belum Jelas, Exco PSSI Minta Klub Bersabar
Bola Indonesia 25 Juni 2020, 23:49 -
Timnas Indonesia U-16 Gelar TC di Stadion Patriot, Panggil 26 Pemain
Tim Nasional 25 Juni 2020, 23:38 -
Pekan Depan, PSSI Akan Rampungkan Regulasi Anyar untuk Shopee Liga 1
Bola Indonesia 25 Juni 2020, 20:26 -
PSSI Masih Setia Menunggu Program dari Shin Tae-yong
Tim Nasional 25 Juni 2020, 18:25 -
Demi Timnas, Konflik PSSI vs Shin Tae-yong Harus Segera Diakhiri
Tim Nasional 25 Juni 2020, 09:21
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39