ISL Molor, Persela Fokus Tingkatkan Performa Kolektif
Editor Bolanet | 26 Februari 2015 15:51
Asisten pelatih Persela, Didik Ludiyanto mengatakan jika sudah memiliki keyakinan dengan 26 pemain yang kini dimiliki. Bahkan ditegaskan Didik, skuat yang ada sudah dianggap mampu untuk bersaing.
Sejauh ini, tidak lagi ada perubahan, kecuali nanti ada kebutuhan yang sangat mendesak. Apalagi, kondisi pemain juga baik-baik saja, tidak ada rencana perubahan lagi, ujar Didik.
Pelatih lebih konsentrasi pada aspek kinerja tim. Sebulan ke depan, akan murni menangani aspek teknis, imbuhnya.
Pemain terakhir yang tanda tangan kontrak di Laskar Joko Tingkir yakni Akbar Rasyid. Sedangkan tiga pemain asing yang dimiliki, yaitu David Pagbe, Balsa Bozovic dan Pedro Javier.
Sementara itu, Laskar Joko Tingkir bakal dijamu Persija Jakarta, dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (1/3) besok.
Hal tersebut, tidak lepas dari terus mundurnya pelaksanaan kompetisi ISL musim 2015. Alhasil, membuat klub peserta harus mencari solusi untuk menjaga performa pemain. Karena itu, tidak hanya memberikan menu latihan kepada para pemain, melainkan disertakan laga uji coba. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manajer Klub-Klub ISL Bentuk Forum 18
Bola Indonesia 25 Februari 2015, 22:14 -
Arema Urung Jajal Persija Akhir Pekan Ini
Bola Indonesia 25 Februari 2015, 21:40 -
Siap Lengkapi Syarat BOPI, Persija Tunggu Keputusan PT LI
Bola Indonesia 25 Februari 2015, 21:11 -
Persija Tengah Urus Izin Uji Coba Dengan Persela di Jakarta
Bola Indonesia 25 Februari 2015, 21:05 -
Arema Cronus Diundang Turnamen di Bali
Bola Indonesia 25 Februari 2015, 20:29
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39