Inilah Rahasia Kekompakan Persija Jakarta Musim Ini
Haris Suhud | 29 April 2018 05:30
Bola.net - - Persija Jakarta menapaki jalan yang cukup mulus sepanjang musim ini. Di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, tim bergelar Macan Kemayoran tersebut menduduki peringkat dua klasemen sementara. Di Piala AFC 2018, Persija telah memastikan lolos ke babak semifinal zona ASEAN setelah menjuarai Grup H.
Keberhasilan tim Macan Kemayoran di awal musim ini tak lepas dari kekompakan pemain di lapangan. Gelandang Persija, Sandi Sute, mengungkapkan kunci kesolidan pemain klub ibu kota itu.
Ketika semua tim menjalani pekan keenam di Liga 1 2018, Persija tak bertanding lantaran laga kontra Persib Bandung diundur hingga 30 Juni 2018. Dengan baru bermain lima kali, Persija tetap berada di posisi kedua dengan 10 poin, unggul selisih gol dari Madura United, yang sudah bermain enam kali dan berada di posisi ketiga.
Persija juga melaju di Piala AFC 2018. Berbeda dengan Bali United, yang harus mengakhiri kiprah di babak grup, Persija lolos ke fase selanjutnya setelah menjadi juara Grup H. Persija akan menghadapi Home United dalam dua leg di semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018.
Kesuksesan Persija tak lepas dari kekompakan yang diperlihatkan oleh pemainnya ketika bertanding di lapangan. Gelandang Macan Kemayoran, Sandi Sute, mengungkapkan resep kekompakan tersebut, yaitu bercanda satu sama lain.
Kunci sukses bagi saya dan teman-teman adalah kompak, solid dan disiplin. Semua pemain mengikuti instruksi pelatih, itu intinya, ujar Sandi Sute dalam syukuran keberhasilan Persija melangkah ke fase semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018 yang digelar di Pluit, Jakarta, Sabtu (28/4/2018).
Kami selalu bercanda, saya dengan Ramdani bercanda, sama Rohit bercanda, sama Riko bercanda. Dari asyiknya bercanda itu, kami saling mengenal karakter satu sama lain dan dari situ kami bisa menjadi padu sebagai tim. Tak hanya itu, kami juga saling menegur jika ada yang salah. Semua itu membuat kami merasa seperti saudara ketika berada di lapangan, itu yang membuat kami terlihat sangat kompak, lanjut pemain asal Palu itu.
Persija Jakarta akan tampil di semifinal zona ASEAN dengan bertandang lebih dulu ke markas Home United pada 8 Mei 2018 dan kemudian menjamu klub Singapura itu pada 15 Mei 2018.
Sementara itu pertandingan antara Persija Jakarta dan Persib Bandung yang tertunda akan digelar pada 30 Juni 2018 mendatang. Laga tersebut seharusnya berlangsung pada hari Sabtu (28/4) di Stadion Gelora Bung Karno.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gede Widiade Ingin Laga Persija Vs Perseru Diundur
Bola Indonesia 28 April 2018, 23:20 -
Persija Vs Persib, Gede Usulkan Laga Digelar Lebih Dulu di Bandung
Bola Indonesia 28 April 2018, 18:39 -
Lolos ke Semifinal Piala AFC, Persija Gelar Syukuran
Bola Indonesia 28 April 2018, 18:05 -
Persija Belum Dapat Markas Untuk Bulan Juni
Bola Indonesia 28 April 2018, 17:53 -
Pentolan Viking Anggap Penundaan Jadwal Persija Vs Persib Terlalu Lama
Bola Indonesia 28 April 2018, 13:22
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39