Inilah Jawaban PSSI Terkait Voter Solo dan Proses Verifikasi Peserta KLB
Editor Bolanet | 10 Desember 2012 06:29
Menurut Sekretaris Jenderal PSSI, Halim Mahfudz, undangan yang sudah hadir di Palangkaraya ini juga merupakan voter Kongres Solo. Dari yang hadir tadi kan sudah ketahuan. Mereka ini merupakan voter Kongres Solo, ujar Halim, dalam sesi konferensi pers di Hotel Luwansa Palangkaraya, Senin (10/12) dini hari.
Sementara itu, menanggapi tudingan dari Pelaksana Tugas Menteri Pemuda dan Olahraga, Agung Laksono, bahwa PSSI tidak melakukan verifikasi peserta, Halim dengan tegas menolak. Bahkan, dia membeberkan kronologi dan alasan mengapa sampai saat ini belum ada titik temu dalam penentuan undangan KLB.
PSSI sudah kirim data ke pihak lain. Karena tidak tahu nomor fax dan alamat e-mail, maka data itu disampaikan via Kemenpora. Mereka minta PSSI segera sampaikan data. Batas waktu PSSI sampaikan data, Minggu (09/12) pukul 11:00. Sebelumnya, kita didesak ajukan data dari Sabtu (08/12) pukul 21:00 malam. Karena data sudah di Palangkaraya, akhirnya diundur, papar pria yang karib disapa Gus Lim ini.
Lebih lanjut, Gus Lim juga menyebut bahwa sejauh ini pihak lain juga belum pernah mengirim data apa pun ke PSSI. Karena itulah, dia heran dengan tuntutan verifikasi yang diulang-ulang kubu KPSI.
Kenapa cuma PSSI yang disuruh beri data? Kalau verifikasi, data digabung lalu dilihat mana yang benar atau kompromi data mana yang dipakai. Kenapa hanya data verifikasi punya PSSI yang diminta? Nggak fair dong? pungkasnya. (den/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Patuhi FIFA-AFC, Indonesia Takkan Disanksi'
Bola Indonesia 9 Desember 2012, 14:15 -
Rencana Maman Firmansyah Memajukan Sepak Bola di Jakarta Utara
Bola Indonesia 6 Desember 2012, 23:30 -
Voters Solo Bawa Keuntungan Bagi La Nyalla
Bola Indonesia 6 Desember 2012, 07:39 -
Djohar Berharap FIFA Berlaku Adil
Bola Indonesia 5 Desember 2012, 18:22 -
'FIFA Ingatkan Menpora Agar Tegas Selesaikan Kemelut Sepak Bola Indonesia'
Bola Indonesia 4 Desember 2012, 22:30
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39