Ini Tanggapan Unai Emery Tentang Sepinya Penonton

Editor Bolanet | 22 Mei 2014 23:51
Ini Tanggapan Unai Emery Tentang Sepinya Penonton
Pelatih Sevilla, Unai Emery (c) Fajar Rahman
- Bertanding dengan sedikit penonton tak selalu membuat permainan tim melempem. Setidaknya itu yang ingin disampaikan saat melawan Pelita Bandung Raya (PBR) di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (22/05) malam.

Menurut entrenador Sevilla, Unai Emery, timnya memang sudah siap dengan segala kondisi yang ada. Yang penting kami tetap memberikan hiburan yang menarik, tegasnya.

Emery mengakui timnya harus tetap menunjukkan kapasitasnya sebagai tim Eropa. Apalagi baru-baru ini, Sevilla menahbiskan dirinya sebagai juara Europa League.

Saya rasa tidak masalah, kalau penonton sepi. Kami tetap fokus dengan pertandingan yang menarik. Lagipula laga ini juga ditayangkan di TV, saya yakin mereka juga terhibur, ujarnya dalam jumpa pers pasca laga yang berkesudahan 4-0 untuk kemenangan Sevilla tersebut.  (fjr/dzi)