Ini Program Latihan Gelandang Persebaya Selama Libur
Serafin Unus Pasi | 26 Maret 2020 18:42
Bola.net - Gelandang Persebaya Surabaya, Bayu Nugroho memilih pulang kampung setelah tim diliburkan. Bayu pulang ke kota kelahirannya, Surakarta.
Selama di kampung, Bayu tetap melakukan aktivitas latihan secara mandiri untuk menjaga kondisi. Tetapi, semua itu dia lakukan di rumah.
"Aktivitas saya cuma di rumah sambil sedikit penjagaan kondisi, latihan seadanya di rumah," kata Bayu Nugroho kepada Bola.net, Kamis (26/3/2020).
Jenis latihannya pun cukup sederhana. Mantan pemain PSIS Semarang tersebut, memilih program latihan yang bisa dilakukan di rumah.
"Kadang cuma skiping-an di teras dan latihan penguatan," imbuh pemain yang pernah membela Persis Solo tersebut.
Bayu tetap berlatih secara rutin karena dia tidak ingin kondisi fisiknya menurun setelah kembali ke tim. Dia menganggap itu sebagai kewajiban.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Jaga Kesehatan
Di samping menjaga kondisi fisik, Bayu juga berusaha menjaga kesehatan. Tujuannya untuk memproteksi diri dari penyebaran virus Corona.
Apalagi, di Kota Surakarta, penyebaran Corona juga cukup darurat. Sehingga, dia semakin meningkatkan kewaspadaan.
"Ya lebih jaga kebersihan dan mengurangi untuk keluar rumah. Jaga pola makan dan istirahat, dengan ditambah vitamin juga," tegasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cara Persebaya Memantau Kondisi Pemain Selama Libur Latihan
Bola Indonesia 25 Maret 2020, 00:55 -
Begini Cara Mahmoud Eid Pantau Kondisi Keluarganya di Swedia
Bola Indonesia 24 Maret 2020, 16:39 -
Libur Latihan, Mahmoud Eid Isi Waktu dengan Nge-Gym dan Nonton Film
Bola Indonesia 23 Maret 2020, 19:51 -
Wabah Corona Meluas, Kiper Persebaya Kian Waspada
Bola Indonesia 23 Maret 2020, 18:23
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40