Ini Kunci Kemenangan Persela Atas Persija
Asad Arifin | 10 Mei 2017 19:36
Bola.net - - Pelatih Persela Lamongan, Herry Kiswanto membeberkan kunci sukses Laskar Joko Tingkir bisa membungkam Persija Jakarta. Ia mengklaim itu berkat motivasi yang diberikan kepada pemain.
Menurut Herkis, sebelum pertandingan berlangsung dia berpesan kepada Choirul Huda dan kolega untuk tampil all out. Sebab mereka bermain di depan pendukungnya, sehingga harus lebih baik dari tim tamu.
Tadi waktu meeting di mess saya minta pemain untuk tampil all out lebih dari tamu, karena ini rumah kita. Jadi tidak boleh kalah sejengkalpun, harus punya semangat juang, ungkap Herkis, usai pertandingan, Rabu (10/5).
Tampil di Stadion Surajaya, Lamongan, Persela sukses memetik kemenangan atas Persija pada peken kelima Liga 1, Rabu (10/5) sore dengan skor 1-0. Gol penentu kemenangan Persela dicetak oleh Ivan Carlos pada menit ke-31.
Herkis juga menilai kemenangan itu berkat kerja keras beberapa pemain yang berjuang tak kenal lelah selama 2x45 menit. Seperti Edy Gunawan dan Kosuke Yamazaki Uchida yang berhasil menguasai lapangan tengah.
Mereka berjuang sangat militan, tentunya ini dipadukan dengan beberapa pemain sehingga bisa menjadi kombinasi yang baik, imbuh Herkis.
Mantan arsitek PSS Sleman itu juga bersyukur rotasi yang dilakukan berjalan dengan mulus tanpa harus mengubah karakter tim. Sehingga klub asal Kota Soto tersebut tetap tampil agresif dan bisa memenangkan pertandingan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eky Taufik Siap Redam Penyerang Persija
Bola Indonesia 9 Mei 2017, 18:59 -
Persela Butuh Kemenangan untuk Bangkit
Bola Indonesia 9 Mei 2017, 16:28 -
Choirul Huda Ajak Rekannya Bangkit
Bola Indonesia 8 Mei 2017, 21:15 -
Persela Wajib Waspadai Kebangkitan Persija
Bola Indonesia 8 Mei 2017, 16:58 -
Persela Tanpa Persiapan Khusus Hadapi Persija
Bola Indonesia 8 Mei 2017, 14:21
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39