Ini Alasan Clear Pilih Kerja Sama dengan Manchester United
Editor Bolanet | 28 Maret 2015 19:49
- Manajemen Clear buka kartu terkait kerja sama mereka dengan Manchester United dalam CLEAR Ayo! Indonesia Bisa Academy. Menurut mereka ada kesamaan antara Clear dengan klub berjuluk Setan Merah ini.
Ada kesamaan antara kami dan MU, ujar Senior Brand Manager Clear, Johan Lie.
Kami sama-sama memiliki visi untuk mempromosikan bakat-bakat muda, sambungnya.
Pernyataan Johan ini diungkapkan pada acara Clear Ayo Indonesia Bisa Academy 2015 di Malang. Dalam acara ini, hadir pula salah satu legenda Manchester United, yang kini menjadi duta klub tersebut, Park Ji-Sung. Selain Ji-Sung, MU juga mengirim dua pelatih dari sekolah sepakbola mereka -Andrew Stokes dan Richard South- untuk membantu melihat bakat talenta-talenta muda Kota Malang.
Selain Malang, program yang kini masuk ke tahap Province Round ini juga dihelat di beberapa kota macam Aceh, Jakarta, Bandung dan Semarang. Usai Malang, gelaran ini rencananya bakal dihelat di Papua.
Sementara itu, Johan mengaku bahwa Clear sendiri tak memiliki kapabilitas untuk pengembangan talenta-talenta muda Indonesia. Karenanya, mereka bekerja sama dengan MU, yang sudah terbukti mumpuni dalam memoles bakat-bakat talenta muda menjadi pemain kelas dunia macam Ryan Giggs, David Beckham, Paul Scholes dan Neville Bersaudara.
Nanti, 11 pemain terbaik dari gelaran ini akan kita kirim ke Old Trafford, Markas MU, untuk menimba pengalaman dan ilmu berharga bagi karir mereka di Manchester United Soccer School, tandas Johan. [initial]
(den/pra)
Ada kesamaan antara kami dan MU, ujar Senior Brand Manager Clear, Johan Lie.
Kami sama-sama memiliki visi untuk mempromosikan bakat-bakat muda, sambungnya.
Pernyataan Johan ini diungkapkan pada acara Clear Ayo Indonesia Bisa Academy 2015 di Malang. Dalam acara ini, hadir pula salah satu legenda Manchester United, yang kini menjadi duta klub tersebut, Park Ji-Sung. Selain Ji-Sung, MU juga mengirim dua pelatih dari sekolah sepakbola mereka -Andrew Stokes dan Richard South- untuk membantu melihat bakat talenta-talenta muda Kota Malang.
Selain Malang, program yang kini masuk ke tahap Province Round ini juga dihelat di beberapa kota macam Aceh, Jakarta, Bandung dan Semarang. Usai Malang, gelaran ini rencananya bakal dihelat di Papua.
Sementara itu, Johan mengaku bahwa Clear sendiri tak memiliki kapabilitas untuk pengembangan talenta-talenta muda Indonesia. Karenanya, mereka bekerja sama dengan MU, yang sudah terbukti mumpuni dalam memoles bakat-bakat talenta muda menjadi pemain kelas dunia macam Ryan Giggs, David Beckham, Paul Scholes dan Neville Bersaudara.
Nanti, 11 pemain terbaik dari gelaran ini akan kita kirim ke Old Trafford, Markas MU, untuk menimba pengalaman dan ilmu berharga bagi karir mereka di Manchester United Soccer School, tandas Johan. [initial]
Jangan Lewatkan!
- Park Ji-Sung Bicara Pembinaan Pemain Muda di Korea Selatan
- Berkat Fergie, Park Ji-Sung Berani Lawan Bintang Kelas Dunia
- Park Ji-Sung: Sir Alex Ferguson Pria Terhebat di Dunia
- Park Ji-Sung Larang Pemain Lain Ikuti Dirinya
- Park Ji-Sung Buka Rahasia Kesuksesan di Manchester United
- Cari Bocah Ajaib Indonesia, Park Ji-Sung Hadir di Malang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Old Trafford Diberi Label 'Diving Centre'
Bolatainment 27 Maret 2015, 23:43 -
Valdes Tak Terpakai, Del Bosque Kecam MU
Liga Inggris 27 Maret 2015, 22:36 -
Pepe Reina Sarankan De Gea Tolak Real Madrid
Liga Inggris 27 Maret 2015, 21:31 -
Caps Inggris Welbeck Lampaui Pemain Senior MU, Scholes Kagum
Liga Inggris 27 Maret 2015, 16:56 -
Cari Bocah Ajaib Indonesia, Park Ji-Sung Hadir di Malang
Bolatainment 27 Maret 2015, 16:46
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39