Ini Agenda Arema FC pada Managers Meeting Klub Liga 1 Musim 2020
Serafin Unus Pasi | 7 Agustus 2020 18:31
Bola.net - Ruddy Widodo angkat bicara soal Managers Meeting yang dihelat bagi klub-klub peserta Shopee Liga 1 musim 2020. General Manager Arema FC ini mengaku memiliki sejumlah agenda pada managers meeting tersebut.
Agenda pertama, menurut Ruddy, terkait dengan nasib pemain asing yang mengalami kesulitan kembali ke Indonesia. Arema, menurut manajer berusia 48 tahun ini, berharap ada bantuan dari PT LIB terkait hal tersebut.
"Kami minta bantuan agar masalah ini bisa dikomunikasikan dengan instansi-instansi terkait," ucap Ruddy.
"Kami berharap agar pemain-pemain asing yang saat ini masih tertahan di luar negeri bisa kembali lagi," ia menambahkan.
Selain itu, Ruddy pun menyebut bahwa Arema akan mencari kejelasan soal kewajiban rapid dan swab test, bagi para penggawa tim mereka. Mereka berharap agar ada bantuan kepada klub untuk menggelar tes tersebut.
"Kami harap ada bantuan untuk rapid dan swab test ini," tuturnya.
Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) menggelar managers' meeting bagi klub-klub peserta Liga 1 musim 2020, Jumat (07/08) ini. Berbeda dengan rapat-rapat sebelumnya, yang digelar secara daring, pertemuan kali ini digelar secara fisik. Rapat dihelat di salah satu hotel berbintang di Jakarta.
Rapat ini sendiri sempat mengalami pengunduran jadwal. Sebelumnya, rapat tersebut sempat diagendakan dihelat pada akhir Agustus. Namun, akhirnya, ditunda pada hari ini.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Regulasi
Sementara itu, Ruddy menyebut bahwa manajemen Arema tak membawa agenda soal regulasi kompetisi pada pertemuan antara manajer-manajer klub Liga 1 musim 2020 dengan PT LIB. Menurutnya, untuk urusan regulasi lanjutan kompetisi ini, Arema memilih menunggu.
"Untuk urusan regulasi, kami memilih menunggu," ungkap Ruddy.
"Intinya, Arema pasti akan support apa pun regulasi dari PT Liga Indonesia Baru," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Berencana Cari Pengganti Jonathan Bauman
Bola Indonesia 6 Agustus 2020, 21:12 -
Gantikan Gomez, Charis Yulianto Tak Akan Ubah Filosofi Arema FC
Bola Indonesia 6 Agustus 2020, 21:09 -
Nakhodai Arema FC Gantikan Mario Gomez, Ini Kata Charis Yulianto
Bola Indonesia 6 Agustus 2020, 21:05 -
Pelatih Kiper Arema FC Belum Terpikir Cari Pengganti Kurniawan Kartika Ajie
Bola Indonesia 6 Agustus 2020, 18:33 -
Cedera Ligamen, Kiper Arema FC Harus Absen Sampai Akhir Musim
Bola Indonesia 5 Agustus 2020, 21:23
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39