Inginkan Jasa Bustomi, Persepam Siap Izin Ke Arema

Editor Bolanet | 11 Juli 2015 17:15
Inginkan Jasa Bustomi, Persepam Siap Izin Ke Arema
Ahmad Bustomi (c) Antok
- Persepam Madura Utama (P-MU) telah memastikan akan ambil bagian turnamen Piala Kemerdekaan yang diselenggarakan oleh Tim Transisi.

Tak main-main, untuk memperkuat tim mereka di Piala Kemerdekaan saat ini manajemen tim berjuluk Laskar Sape Ngamok dikabarkan tengah mengincar bintang Arema Cronus, Ahmad Bustomi.

Namun, asisten manajer Persepam, Nadi Mulyadi mengatakan bahwa hingga saat ini tim yang ditugaskannya secara khusus untuk menghubungi Bustomi belum memberikan kabar terkait kesediaan Bustomi bergabung dengan P-MU.

Iya benar, sesuai dengan hasil rapat kalau ada peluang kita ingin rekrut Ahmad Bustomi untuk Piala Kemerdekaan. Namun, untuk Bustomi masih belum ada laporan dari tim yang kita kirim untuk menghubunginya, buka Nadi.

Nadi juga menambahkan bahwa pihaknya siap meminta izin secara langsung kepada manajemen Arema Cronus jika Bustomi saat ini masih terikat kontrak dengan Arema.

kalau Bustomi masih terikat kontrak, kita akan kulonuwon (mohon izin) ke manajemen Arema. tambahnya.

Selain Bustomi, Persepam juga dikabarkan tertarik untuk menggaet Evan Dimas dan Makan Konate.[initial]

 (bola/asa)