HT Review: Masih Sama Kuat di Derby Jatim
Editor Bolanet | 21 Juni 2012 16:35
Tempo lambat diperagakan kedua tim yang tampil pincang di Derby Jatim ini. Deltras memarkir Budi Sudarsono dan Purwaka sementara tim tamu kali ini tidak diperkuat mesin gol mereka, Gaston Castano.
Formasi menarik diterapkan pelatih Persegres, Djoko Susilo di laga ini. Ia memasang 5 bek dan memplot Gustavo Chena sebagai libero. Sebuah formasi klasik yang jarang diterapkan tim-tim di era sepak bola modern seperti sekarang ini.
Setelah sama-sama tak mendapatkan peluang selama sembilan menit laga berjalan, tuan rumah mampu unggul terlebih dahulu. Berawal dari tendangan Qischil Gandrum yang ditepis Ade Mochtar, bola liar mengarah pada . Tanpa berlama-lama dengan bola, gelandang bernomor punggung 22 itu pun sukses menyarangkan bola ke gawang Persegres. Skor 1-0 untuk tuan rumah di menit ke-10 ini.
Unggul satu gol tak membuat The Lobster mengendurkan serangan dan kian intens menebar ancaman. Di menit ke 13 dan 17 Qis mampu lolos dan tinggal berhadapan one on one dengan Ade Mochtar. Tapi kiper Persegres tersebut masih mampu menghalau tendangan Qis.
Laskar Jaka Samudra baru mendapatkan peluang mereka di menit ke-23. Melalui sebuah kemelut, Claudio Pronetto mendapatkan bola liar. Akan tetapi, tendangan voli-nya masih belum menemui serangan.
Namun, peluang tadi seolah menjadi titik balik Persegres. Lima menit berselang, atau tepat pada menit ke-28, Gustavo Chena sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Eksekusi tendangan bebasnya meluncur deras ke sudut kanan gawang Deltras tanpa mampu dihalau Herman Batak.
Persegres rupanya ingin tetap menyerang dan memburu gol mereka lagi. Hal itu terlihat kala Djoko Susilo memasukkan Agus Indra Kurniawan dan menarik keluar Wismoyo lima menit sebelum turun minum. Sementara Blitz Tarigan menarik keluar James Koko Lomell yang sering membuang-buang peluang. Penyerang muda, Bahruddin masuk menggantiKannya. Skor sama kuat 1-1 itu sendiri bertahan hingga jeda.
Susunan Pemain:
Deltras Sidoarjo: Herman Batak; Dodok Anang (C), Muhammadan, Benny Wahyudi, Wahyu Gunawan; Ahmad Maulana, Supandi, Qischil Gandrum, Kone Lancine; James Koko Lomell;
Persegres: Ade Mochtar; Gustavo Chena (C), Lan Bastian Balatas, Ade Suhendra, Anang Ma'ruf, Wismoyo; Gangga Mudana, Kacung Munif, Claudio Pronetto; Rahmat Rivai, Marwan Syayedeh (fjr/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persegres Waspadai Pergerakan Dua Pilar Deltras
Bola Indonesia 20 Juni 2012, 15:55 -
"Kemenangan Ini Tonggak Deltras"
Bola Indonesia 18 Juni 2012, 01:06 -
ISL Review: Arema Bungkam The Lobster
Bola Indonesia 12 Juni 2012, 18:01 -
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 22:45
-
Jaya Syukuri Debut Bersama Dewa Laut
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 19:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Inggris vs Latvia: Skor 3-0
Piala Eropa 25 Maret 2025, 06:21 -
Igor Tudor Pimpin Latihan Perdana Juventus Usai Gantikan Motta
Liga Italia 25 Maret 2025, 06:15 -
Latihan Terakhir Thiago Motta di Juventus Disebut Aneh
Liga Italia 25 Maret 2025, 06:06 -
Apa yang Akan Dilakukan Capello Jika Jadi Tudor di Juventus?
Liga Italia 25 Maret 2025, 05:59 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 25 Maret 2025, 05:54 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 05:52 -
Capello: Juventus Ambil Risiko Besar Pecat Motta
Liga Italia 25 Maret 2025, 05:45 -
Prediksi Korea Selatan vs Yordania 25 Maret 2025
Piala Dunia 25 Maret 2025, 05:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23