Hasil Shopee Liga 1: PSS Sleman dan PSIS Semarang Rebut Tiga Poin di Pekan ke 23
Serafin Unus Pasi | 18 Oktober 2019 17:40
Bola.net - Dua hasil identik tercipta di pertandingan pekan ke 23 Shopee Liga 1 2019. PSS Sleman dan PSIS Semarang berhasil merebut tiga poin saat bertanding di Jumat (18/10/2019) sore setelah menang dengan skor 1-0 melawan Kalteng Putra dan Persela Lamongan.
Elang Jawa, sebutan PSS Sleman, mampu mengalahkan tamunya, Kalteng Putra. Gol tunggal kemenangan PSS dicetak oleh Yevhen Bokhashvili.
Mesin gol PSS Sleman itu berhasil menyundul bola usai memanfaatkan bola lambung dari umpan Guileherme Batata. Gol tersebut terjadi pada menit ke-11.
Gol tunggal Yevhen Bokhashvili membawa Elang Jawa naik ke posisi empat besar. PSS sudah mengumpulkan 35 poin dari 23 pertandingan.
Sementara bagi Kalteng Putra, kekalahan tersebut membuat mereka semakin terjerembab di posisi buncit Shopee Liga 1 2019 dengan mengemas 20 poin.
Simak jalannya pertandingan Persela vs PSIS Semarang di bawah ini.
Persela vs PSIS
Sementara itu, di Stadion Surajaya Lamongan, Persela gagal memanfaatkan status mereka sebagai tuan rumah. Tim asuhan Nil Maizar malah kalah 0-1 dari PSIS Semarang.
Gol tunggal kemenangan PSIS terjadi di menit ke-90+4. Berawal dari serangan balik, kerja sama Bruno Silva dan Hari Nur Yulianto berbuah gol ke gawang Persela.
Kemenangan di kandang Persela membuat PSIS melejit ke urutan 12 dengan 24 poin. Sedangkan Persela gagal tetap berada di zona degradasi, posisi ke-16 dengan mengemas 20 poin.
Sumber: Liputan6.com/Penulis: Cakrayuri Nuralam, Editor: Adyaksa Vidi, Published 18 Oktober 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Persija Jakarta vs Semen Padang: 1-2
Bola Indonesia 16 Oktober 2019, 17:37 -
Hasil Pertandingan Swedia vs Spanyol: Skor 1-1
Piala Eropa 16 Oktober 2019, 04:07 -
Hasil Pertandingan Liechtenstein vs Italia: Skor 0-5
Piala Eropa 16 Oktober 2019, 03:44 -
Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U-22 vs Arab Saudi U-22: 1-1
Tim Nasional 15 Oktober 2019, 16:09 -
Hasil Pertandingan Ukraina vs Portugal: Skor 2-1
Piala Eropa 15 Oktober 2019, 04:04
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39