Hasil Bola Sunday League: Bhara FC Juara, Bina Karya Runner-up
Ari Prayoga | 4 September 2022 17:55
Bola.net - Bhara FC keluar sebagai juara turnamen Bola Sunday League. Mereka menjadi kampiun setelah mengalahkan Bina Karya FC dalam partai final yang berlangsung di Sabnani Park, Tangerang Selatan, Banten, Minggu (4/9/2022).
Bhara FC menang dengan skor 4-3 lewat adu tos-tosan. Sebelumnya, kedua tim bermain sama kuat 1-1 pada waktu normal 2x20 menit.
Sebagai juara, Bhara FC berhak membawa pulang hadiah uang tunai sebesar Rp3 juta, trofi, dan medali. Mereka juga mendapatkan voucher Sabnani Park senilai Rp750 ribu.
"Alhamdulillah Bhara FC bisa menang, meskipun di adu penalti. Kami bersyukur alhamdulillah akhirnya Bhara FC bisa menjadi juara," ujar Kapten Bhara FC, Vico Vidianto, kepada Bola.net.
Sementara itu, Bina Karya FC yang jadi runner-up mendapatkan uang tunai sebesar Rp2 juta. Mereka juga membawa pulang medali dan voucher Sabnani Park senilai Rp750 ribu.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Harapan untuk Bola Sunday League
Bola Sunday League merupakan turnamen pertama yang diikuti Bhara FC. Sebab, tim ini baru saja terbentuk.
Bhara FC pun berharap Bola Sunday League bisa digelar lagi dengan jumlah peserta yang banyak. Untuk season ini, turnamen tersebut diikuti 12 tim, meliputi New Generation FC, Kawanan FC, Bhara FC, Srimulat FC, IGMS Selection, Ozone FC, D'Olip FC, GGFC, Monday FC, Koala FC, Vilmut FC, dan Bina Karya FC.
"Harapannya di musim depan pelaksanaannya bisa ditambah lagi untuk pesertanya," tutur Vico.
"Lebih bagus lagi pesertanya agak banyak. Sama jamnya jangan siang karena panas ya, harusnya sore atau malam," timpal pelatih Bhara FC, Muhammad Rizhaq.
Kiprah Bhara FC di Bola Sunday League
Keberhasilan Bhara FC menjuarai Bola Sunday League cukup mengejutkan. Sebab, mereka tak pernah menang di babak penyisihan grup, bahkan lolos ke perempat final dengan status peringkat tiga terbaik.
Bhara FC juga kalah 3-5 pada partai pertamanya di babak penyisihan Grup A melawan Srimulat FC. Sementara laga selanjutnya kontra Kawanan FC dan New Generation FC berakhir imbang 2-2?
Bhara FC baru bisa mencicipi kemenangan saat babak perempat final. Mereka mengalahkan Srimulat FC dengan skor 4-2.
Pada babak semifinal, Bhara FC berhasil membantai GGFC 6-1. Kemenangan ini mengantarkan mereka ke partai final dan bertemu Bina Karya FC yang di semifinal sukses menaklukan New Generation FC 5-4.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Tottenham vs Fulham Hari Ini, Sabtu 3 September 2022
Liga Inggris 3 September 2022, 16:54 -
Link Live Streaming Chelsea vs West Ham Hari Ini di Vidio, 3 September 2022
Liga Inggris 3 September 2022, 16:36 -
Link Live Streaming Liga Inggris: Everton vs Liverpool Hari Ini, 3 September 2022
Liga Inggris 3 September 2022, 15:52
LATEST UPDATE
-
Juventus Terancam Jual Pemain untuk Tutupi Biaya Pemecatan Motta
Liga Italia 26 Maret 2025, 07:43 -
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10