Hadapi Sriwijaya FC, Persija Andalkan Permainan Kolektif
Editor Bolanet | 24 November 2015 14:39
Ini permainan kolektif. Yang pasti, di sana banyak pemain yang punya kelas nasional seperti Titus Bonai, Patrich Wanggai, Mushafry dan banyak lagi, ujar Pelatih Persija Jakarta, Bambang Nurdiansyah.
Namun, ini permainan secara kolektif. Kita atasi secara kolektif. Kita tidak terlalu fokus ke satu-dua pemain, sambungnya.
Persija Jakarta bakal menghadapi Sriwijaya FC pada laga lanjutan Grup A Piala Jenderal Sudirman. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu (25/11) malam.
Lebih lanjut, Banur -sapaan karib Bambang Nurdiansyah- membeber alasan di balik strategi timnya itu. Menurutnya, hal ini tak lepas dari banyaknya pemain bintang yang dimiliki Sriwijaya FC.
Pemain mereka bagus-bagus. Kalau kita jaga satu-satu repot, karena
kebanyakan, paparnya.
Yang akan kita lakukan adalah bagaimana mengantisipasi kelebihan mereka itu secara kolektif dan bagaimana menyerang secara kolektif, Banur menandaskan. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kelelahan, Sriwijaya FC Keluhkan Jadwal Tanding
Bola Indonesia 23 November 2015, 16:01 -
Arema Cronus Ucapkan Terima Kasih pada Sriwijaya FC
Bola Indonesia 22 November 2015, 23:12 -
Hartono Akui Sriwijaya FC Tampil di Bawah Form
Bola Indonesia 22 November 2015, 23:02 -
Kemenangan Arema Cronus atas Sriwijaya Bukan Balas Dendam
Bola Indonesia 22 November 2015, 22:55 -
Kalahkan Sriwijaya FC, Arema Cronus Pastikan Lolos Grup A
Bola Indonesia 22 November 2015, 22:03
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39