Hadapi Sriwijaya FC, Kapten Mitra Kukar Tanpa Persiapan Khusus

Editor Bolanet | 22 Maret 2016 14:11
Hadapi Sriwijaya FC, Kapten Mitra Kukar Tanpa Persiapan Khusus
Bayu Pradana (c) Fitri Apriani
- Bayu Pradana mengaku tak melakukan persiapan khusus jelang pertemuan antara timnya dan Sriwijaya FC pada laga lanjutan Piala Bhayangkara. Kapten tim Mitra Kukar ini mengaku tetap rileks jelang bertemu pemain-pemain bintang Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya.


Persiapan seperti biasa saja. Kita tetap rileks dan berusaha menikmati saja, ujar Bayu, pada Bola.net.


Namun, kita tetap fokus dan konsentrasi menghadapi pertandingan ini, sambungnya.


Mitra Kukar bakal menghadapi Sriwijaya FC pada laga lanjutan Grup A Piala Bhayangkara. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Selasa (22/03) malam.


Pada pertandingan pertama mereka, Mitra Kukar sukses menahan Persib Bandung dengan skor 1-1. Sementara, Sriwijaya FC sukses menekuk Pusamania Borneo FC dengan skor 3-1. Kemudian, pada pertandingan kedua, skuat besutan Benny Dollo ini mengalahkan PS TNI dengan skor 2-1.


Sementara itu, walau tak menyiapkan diri secara khusus, Bayu menegaskan tak memandang remeh kekuatan Sriwijaya FC. Menurut pemain asal Salatiga ini, Laskar Wong Kito adalah lawan yang harus diwaspadai timnya.


Mereka tim bagus. Komposisi pemain mereka kuat. Semua pemain Sriwijaya adalah bintang, tandasnya. [initial]


 (fit/mac)