Hadapi Persija di Laga Pertama Seri Ketiga BRI Liga 1, Persib Incar Hasil Maksimal
Gia Yuda Pradana | 13 November 2021 20:28
Bola.net - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts belum mau memasang target di seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022. Sebab, ia ingin timnya fokus menghadapi laga perdana melawan Persija Jakarta.
Persib mulai mempersiapkan diri jelang seri ketiga BRI Liga 1 yang akan dimulai pada 18 November 2021. Tak tanggung-tanggung, tim berjuluk Maung Bandung itu langsung menghadapi Persija di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11).
Tren positif yang didapat pada seri kedua menjadi modal penting bagi Persib menghadapi sengitnya pertandingan di seri ketiga. Roberts meminta timnya dapat mengawali seri ini dengan hasil manis.
"Terpenting adalah bukan berapa poin yang ingin kami dapat, tetapi bagaimana memulai dengan baik yaitu menghadapi Persija," ujar Robert, disadur dari laman klub.
Berdasarkan klasemen sementara, Persib bertengker di posisi kedua, menempel Bhayangkara FC yang ada di puncak. Tim kesayangan Bobotoh itu mengantongi 25 poin dari 11 laga.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Targetkan Poin Sebanyak-banyaknya
Robert menargetkan timnya dapat meraih poin sebanyak-banyaknya di seri ketiga BRI Liga 1. Meski meyakini persaingan bakal lebih sengit, ia percaya diri anak asuhnya dapat melanjutkan tren positif.
Menurut Robert, laga melawan Persija bukan sekadar pertandingan biasa karena memiliki prestisius tinggi. Oleh karena itu, hasil laga ini menjadi modal penting menatap seri ketiga.
"Itu (laga perdana) adalah fokus kami yang utama lalu setelah itu kami akan mempertimbangkan yang lainnya. Namun yang pasti, kami akan berusaha meraih poin sebanyak mungkin," imbuh pelatih asal Belanda ini.
Jadwal Persib di Seri Ketiga BRI Liga 1 2021/2022
Persib Vs Persija
- Stadion Manahan Solo
- Sabtu, 20 November 2021
- Pukul 21:00 WIB.
Persiraja Banda Aceh Vs Persib
- Stadion Maguwoharjo Sleman
- Rabu, 24 November 2021
- Pukul 20:45 WIB.
Persib Vs Arema FC
- Stadion Maguwoharjo Sleman
- Minggu, 28 November 2021
- Pukul 20:45 WIB.
Madura United Vs Persib
- Stadion Manahan Solo
- Sabtu, 4 Desember 2021
- Pukul 20:45 WIB.
Persib Vs Persebaya Surabaya
- Stadion Maguwoharjo Sleman
- Rabu, 8 Desember 2021
- Pukul 20:45 WIB.
Persik Kediri Vs Persib
- Stadion Sultan Agung Bantul
- Minggu, 12 Desember 2021
- Pukul 17.00 WIB.
Persib Vs Persita Tangerang
- Stadion Moch. Soebroto Magelang
- Sabtu, 18 Desember 2021
- Pukul 20:45 WIB.
Persib Vs Bali United
- Stadion Manahan Solo
- Kamis, 23 Desember 2021
- Pukul 20:45 WIB.
Klasemen Sementara BRI Liga 1 2021/2022
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Piala AFF 2020: Dukungan Teco untuk 2 Pemain Bali United di Timnas Indonesia
- Presiden Arema FC Beber Alasan Sponsori Arema Indonesia
- Marselino Ferdinan: Bintang Baru Persebaya, Pemilik Tendangan cannonball
- Aji Santoso Berupaya Jaga Motivasi Pemain Persebaya Sambut Seri Ketiga BRI Liga 1
- Persib dan Bali United Jadi Perhatian Persebaya di Seri Ketiga BRI Liga 1
- Persebaya Sambut Baik Kebijakan Pembatasan Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sambut Seri Ketiga BRI Liga 1 2021/2022, Tantangan Persija Makin Besar
Bola Indonesia 9 November 2021, 18:44 -
BRI Liga 1: Melihat Kontribusi 4 Pemain Asing Persija Jakarta di Seri Kedua
Bola Indonesia 9 November 2021, 15:13 -
Jadwal Pekan ke-12 BRI Liga 1, 18-20 November 2021
Bola Indonesia 9 November 2021, 14:15 -
BRI Liga 1: Presiden Klub Persija Tuntut Introspeksi dan Kerja Keras dari Tim
Bola Indonesia 8 November 2021, 23:57 -
Persija Jakarta Janji Berbenah untuk Hadapi Seri Ketiga BRI Liga 1 2021/2022
Bola Indonesia 6 November 2021, 16:58
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39