Gelar TC, Barito Putera Tak Didampingi Salahudin

Editor Bolanet | 4 Desember 2014 16:46
Gelar TC, Barito Putera Tak Didampingi Salahudin
Salahudin (c) ist
- Barito Putera dipastikan harus melakoni pemusatan latihan tanpa didampingi . Pelatih kepala tim berjuluk Laskar Antasari itu harus absen karena mengikuti kursus lisensi B AFC.

Betul, beliau sedang mengikuti kursus untuk meningkatkan lisensi kepelatihannya, ujar Asisten Manajer Barito Putera, Syarifudin Ardasya, pada .

Untuk pemusatan latihan, dipimpin langsung oleh Direktur Teknik kami, Milomir Seslija dan dibantu asisten pelatih yang ada, sambungnya.

Sebelumnya, sejak 3 Desember sampai 23 Desember mendatang, Salahudin mengikuti kursus dan tes lisensi B AFC. Acara ini digelar di Sawangan, Depok Jawa Barat.

Selain Salahudin, ada 23 pelatih lain yang ikut kursus tersebut, di antaranya adalah: Joko Susilo, Tony Ho, dan Didik Ludiyanto. Selain itu, ada juga nama Ponaryo Astaman yang masih berstatus penggawa PSM Makassar. [initial]

 (den/pra)