Gagal Kalahkan Arema, Pelatih Persija Tak Kecewa
Asad Arifin | 5 Agustus 2018 22:06
Bola.net - - Stefano Cugurra Teco tak kecewa dengan kegagalan anak asuhnya meraih poin penuh pada laga kontra Arema FC. Pelatih Persija Jakarta tersebut mengaku laga pekan 19 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak berlangsung luar biasa.
Sempat unggul terlebih dulu, Persija gagal meraih poin penuh pada pertandingan kontra Arema FC. Dalam laga yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu ini, kedua tim hanya bisa bermain imbang 1-1.
Pertandingan ini sangat bagus. Kedua tim bermain untuk menang. Ini sangat luar biasa ujar Teco.
Menurut Teco, tak hanya pertandingan kedua tim yang luar biasa. Atmosfer di lapangan pun, sambung pelatih asal Brasil ini, sangat mengagumkan. Suporter kedua tim sangat luar biasa. Mereka mendukung kedua tim di sini, tuturnya.
Persija unggul lebih dulu pada pertandingan ini melalui sundulan Marko Simic. Namun, keunggulan tersebut sirna pada menit 89 ketika Makan Konate berhasil membobol gawang Shahar Ginanjar dan menyamakan kedudukan.
Sementara itu, gelandang Persija, Renan da Silva, mengaku senang dengan atmosfer pertandingan ini. Ia pun senang bisa mendapat kesempatan bermain dalam laga yang menurutnya luar biasa tersebut.
Namun, ini hasil yang kurang bagi kami. Hari ini, kami kehilangan dua poin. Kami harus kerja keras ke depannya, ucap Teco.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Arema, Kiper Baru Persija Bangun Kesolidan Dengan Lini Belakang
Bola Indonesia 4 Agustus 2018, 17:08 -
Riko Simanjuntak Ingin Patahkan Rekor Buruk Persija di Kandang Arema
Bola Indonesia 4 Agustus 2018, 16:15 -
Hadapi Persija Jakarta, Arema FC Bisa Mainkan Farizi, Alfin, dan Nasir
Bola Indonesia 4 Agustus 2018, 12:30 -
Belum 100 Persen, Winger Muda Arema Siap Bayar Kepercayaan Pelatih
Bola Indonesia 4 Agustus 2018, 11:19 -
Jamu Persija, Alfin Tuasalamony Siap Tampil Profesional
Bola Indonesia 4 Agustus 2018, 10:40
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39