Firman Utina Ingin Piala Presiden 2017 Berlangsung Meriah
Afdholud Dzikry | 24 Januari 2017 14:53
Bola.net - - Gelandang Sriwijaya FC (SFC), Firman Utina mengharapkan turnamen Piala Presiden 2017 dapat berlangsung meriah. Selain itu, dia berharap ajang ini bisa menghasilkan pemain timnas yang jempolan.
Tahun ini, Piala Presiden akan mulai bergulir pada 31 Januari mendatang. Turnamen tersebut merupakan ajang pemanasan sebelum kompetisi resmi diputar.
Firman memiliki harapan besar akan terselenggaranya turnamen pra musim tersebut. Mantan kapten tim nasional Indonesia ini berharap Piala Presiden berlangsung dengan lebih semarak.
Semoga lebih meriah dari 2015 dan kompetisi bisa berjalan sesuai visi dan misi yang ada di Kongres Tahunan PSSI, ujar Firman saat acara konferensi pers pembukaan kompetisi sepakbola regional AIA Championship di Century Park Hotel, Senayan, Jakarta, Selasa (24/1/2017).
Harapan mantan gelandang Arema Indonesia ini tak berhenti sampai di situ. Firman berharap kompetisi resmi yang akan datang bisa menghasilkan bibit-bibit pemain timnas yang berkualitas.
Semoga kompetisi nanti bisa jadi liga yang bagus dan mendidik. Jadi kita bisa dapat pemain tim nasional yang luar biasa, tutur pemain yang mempersembahkan gelar Piala Presiden 2015 untuk Persib Bandung ini.
Piala Presiden 2017 akan dilangsungkan di lima kota, yakni Bandung, Bali, Malang, Madura, dan Sleman. Sebanyak 20 tim yang terdiri dari 18 klub Liga 1 dan dua dari Liga 2 bakal ikut berpartisipasi. Ke-20 klub tersebut nantinya dibagi ke dalam lima grup yang masing-masing grup diisi oleh empat tim.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Baru Sriwijaya FC Tunggu Keputusan Presiden
Bola Indonesia 30 Desember 2016, 13:06 -
Sriwijaya FC Segera Bahas Masa Depan Widodo
Bola Indonesia 29 Desember 2016, 15:49 -
Sriwijaya FC Pastikan Fachruddin Bertahan
Bola Indonesia 20 Desember 2016, 21:18 -
Syakir Sulaiman Ogah Pandang Sebelah Mata SFC
Bola Indonesia 11 Desember 2016, 09:07 -
Tanpa Hamka Hamzah, Milo Puas Performa Lini Belakang Arema
Bola Indonesia 9 Desember 2016, 09:48
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39