Firman Utina Ajak Pelaku Sepak Bola Demo di Kantor Kemenpora

Editor Bolanet | 10 Agustus 2015 21:48
Firman Utina Ajak Pelaku Sepak Bola Demo di Kantor Kemenpora
Firman Utina (c) Persib
- Pemain asal klub Persib Bandung sekaligus Kapten tim nasional Indonesia, Firman Utina, rencananya akan melakukan demonstrasi dengan mendatangi kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta, Selasa (11/8).

Diakuinya, jengah dengan kondisi persepakbolaan nasional saat ini. Firman pun mengusulkan rencana dengan mengajak para pemain, sambil membawa keluarganya, datang menemui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, untuk menyampaikan langsung bagaimana pahitnya kehidupan akibat konflik berkepanjangan antara PSSI dan Kemenpora.

Kami para pemain siap membawa anak dan istri menggelar aksi demo. Kami juga ajak pelatih untuk membawa anak cucunya. Ini merupakan bentuk keinginan dan harapan kami terhadap sepak bola Indonesia agar segera bergulir sesuai dengan aturan yang ada, kata Firman.


Situasi sepak bola Indonesia yang semakin tidak menentu, membuat banyak pemain gelisah. Bahkan, banyak pemain khawatir rencana PSSI dan PT Liga Indonesia (PT LI) menggelar kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2015/16 kembali buyar akibat tidak adanya rekomendasi dari Menpora Imam Nahrawi.

Padahal jika sesuai rencana, kompetisi bakal diputar pada pekan ketiga Oktober 2015. Pssi mengaku yakin bisa menggulirkan kompetisi tanpa persetujuan dari Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). [initial]
 (esa/asa)