Firman: Saya Fokus Untuk Klub
Editor Bolanet | 28 Oktober 2012 20:30
Namun, di luar persiapan Persib Bandung menghadapi Indonesia Super League (ISL) 2013, kisruh timnas masih saja membayangi sang pemain. Setelah bergabung di tim bentukan KPSI, Firman kembali dipanggil oleh timnas Indonesia yang akan bertarung di Piala AFF 2012 November mendatang.
Mengenai pemanggilan dirinya ke timnas, Firman mengakui jika hal tersebut tergantung pada keputusan manajemen Persib. “Semua itu ada prosedurnya. Tergantung bagaimana klubnya, kalau klub mengizinkan, kita berangkat,” ujar Firman kepada wartawan ditemui di mes Persib, Minggu (28/10).
Lebih lanjut ia mengatakan, dengan tidak ikut tim Merah Putih, bukan otomatis dirinya tak mempunyai rasa nasionalisme.”Kita sebagai pemain tidak usah tanya nasionalis. Tukang cukur saja punya apalagi kita sebagai pemain, titel paling tinggi adalah bermain di timnas,” ucapnya.
Menurutnya, dalam situasi kisruhnya sepak bola tanah air, pemain yang selalu menjadi korbannya. “Kita menjunjung profesionalisme. Sebagai pemain ya seperti itu. Yang korban pemain kan. Kalau saya ikut ke sana (timnas) tetapi di klub tidak mengijinkan, kan saya nggak bisa fokus. Jadi saya lebih baik di klub saya untuk fokus,” papar sosok berusia 30 tahun ini.
Ia berharap, situasi sepak bola dapat berakhir dengan perdamaian, terutama di antara pimpinan PSSI dan KPSI. “Tinggal pak Djohar dan pak La Nyala untuk mau mengalah. Ayolah kita damai. Kita sebagai pemain berharap ada titik terang untuk membentuk satu timnas,” pungkasnya. (hug/bgn)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sriwijaya FC Berburu Manajer Profesional
Bola Indonesia 23 Oktober 2012, 18:45 -
Sriwijaya FC Ikuti Tiga Turnamen Pramusim
Bola Indonesia 21 Oktober 2012, 17:30 -
Kas Hartadi Yakin Pemain Asing Akan Beri Kejutan
Bola Indonesia 21 Oktober 2012, 15:30 -
Persebaya Panen Undangan Turnamen Pramusim
Bola Indonesia 17 Oktober 2012, 09:36 -
Persib Resmi Dapatkan Empat Pemain Tim KPSI
Bola Indonesia 12 Oktober 2012, 20:37
LATEST UPDATE
-
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39