Fakta Menarik Dibalik Upaya Basri Datangkan Maradona

Editor Bolanet | 14 Juni 2013 02:06
Fakta Menarik Dibalik Upaya Basri Datangkan Maradona
Momen ketika Maradona membawa Tim Tango menjuarai Piala Dunia. (c) Fifa
- Badan Sepak Bola Rakyat Indonesia (Basri) mulai menghitung mundur untuk mematangkan segala persiapan menyambut kedatangan legenda sepak bola dunia asal , Diego Maradona ke Tanah Air.

Ketua Umum Basri periode 2013-2018, Eddy Sofyan, memastikan jika ikon berjuluk The Hand of God tersebut hadir di Indonesia pada 18 hingga 22 Juni 2013.

Tidak hanya di Jakarta, namun sosok kelahiran Buenos Aires, Argentina, 30 Oktober 1960 tersebut, juga menyapa pecinta sepak bola yang berada di Medan (19 Juni), Surabaya (20 Juni), Makassar (21 Juni).

Diterangkan Eddy, jika Maradona bukanlah satu-satunya legenda sepak bola dunia yang sudah diniatkan untuk dapat membagi ilmu di Indonesia. Dalam rencana semula, bahkan terdapat nama Edison Arantes do Nascimento alias .

Sayangnya, legenda Tim Samba tersebut, harus tetap berada di negaranya selama berlangsungnya ajang Piala Konfederasi, di , 16 Juni hingga 1 Juli.

Ajang yang melibatkan 8 tim terbaik dunia, yang diwakilkan 6 Konfederasi FIFA, yakni Brasil, , , , , , , dan tersebut, merupakan kejuaraan resmi yang selalu diselenggarakan setahun menjelang Piala Dunia. Apalagi, Piala Dunia 2014 juga diselenggarakan di Brasil.

Sehingga, rencana mengundang Pele kami batalkan. Padahal, peluang awal cukup besar, yakni sekitar 60 persen, terang Eddy.

Mengundang Pele dan Maradona sama-sama tidak mudah. Sebab, butuh waktu lama untuk pendekatan. Apalagi, Diego hanya minta dua hari, sementara jadwal yang kami siapkan cukup panjang, yakni lima hari. Selain itu, kami harus membayarnya sebesar sekitar Rp12 miliar, pungkasnya.[initial]

Maradona Akan Datang ke Indonesia
  (esa/rdt)