Exco PSSI: Merosotnya Prestasi Indonesia Bukan Salah La Nyalla

Editor Bolanet | 1 Juni 2015 16:42
Exco PSSI: Merosotnya Prestasi Indonesia Bukan Salah La Nyalla
La Nyalla Mattalitti (c) Eggi Paksha
- Anggota Komite Eksekutif PSSI, La Siya mengaku heran mengapa Kemenpora menjatuhkan seluruh beban prestasi sepakbola nasional kepada La Nyalla Mahmud Mattalitti.

Menurut La Siya, La Nyalla terbilang belum lama duduk di jajaran petinggi PSSI dan tak bisa disalahkan sepenuhnya atas kegagalan Indonesia berprestasi di tingkat regional maupun internasional.

Menpora (Imam Nahrawi) beralasan bahwa prestasi sepakbola Indonesia merosot dan PSSI wajar dibekukan, ujar La Siya.

Pertanyaannya adalah, apa benar kemerosotan itu harus ditanggung oleh Ketua PSSI sekarang La Nyalla yang baru menjabat sebagai Wakil Ketua sejak 2013 dan sebagai Ketua sejak 18 April 2015? lanjutnya.

Menpora sendiri mengambil langkah tegas dengan membekukan PSSI yang akhirnya berbuah turunnya sanksi dari FIFA pada akhir pekan kemarin. [initial]

 (esa/pra)