Elly Idris Sebut Persita Raih Hasil Positif
Editor Bolanet | 20 Januari 2013 00:52
Persita yang dibesut Elly Idris, mampu unggul lebih awal melalui Kim Dong Chan, ketika pertandingan baru berjalan satu menit. Sayangnya, keunggulan klub berjuluk Pendekar Cisadane tersebut, tidak bertahan lama.
Pada menit ke-14, striker Persipura, Boaz Salossa berhasil merobek gawang Persita yang dikawal Mukti Ali Raja. Alhasil, jalannya pertandingan semakin sengit. Kedua klub, saling tukar serangan secara cepat.
Kedua klub sama-sama ngotot untuk menjaga gawangnya agar tidak kebobolan. Namun terus berusaha menambah gol untuk menciptakan keunggulan, ujar pelatih Persita, Elly Idris.
Sepanjang pertandingan, Elly mengaku sangat tegang. Namun, akhirnya puas karena pasukannya mampu bermain habis-habisan sepanjang pertandingan.
Akhirnya saya bisa bernafas lega. Saya harus mengacungi jempol untuk anak-anak. Meski kami hanya mendapat satu poin di kandang sendiri, tapi menurut saya ini hasil positif, kata Elly.
Dilanjutkannya, Persita Tangerang mematahkan mitos selalu menelan kekalahan saat menghadapi Persipura Jayapura. Kendati mendapat tekanan dari segala penjuru, namun Luis Edmundo dan kawan-kawan mampu mengamankan gawang Mukti Ali Raja hingga tidak kebobolan untuk kali kedua.
Bukan pekerjaan gampang bisa mengalahkan skuad besutan Jacksen F Tiago. Sebab, mental bertanding tim asal Papua tersebut sudah sangat matang. Itulah yang membuat mereka bermain sangat tangguh baik di laga tandang maupun kandang, tukas mantan pemain tim nasional Indonesia era 80-an tersebut. (esa/lex)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persiwa Tetap Incar Poin di Kandang Sriwijaya FC
Bola Indonesia 18 Mei 2012, 22:30 -
Tanpa Recovery, Arema Bertolak ke Aceh
Bola Indonesia 18 Mei 2012, 21:30 -
Club Profile 8 Desember 2011, 15:36
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39