Eduard Tjong Bantah ke Gresik United

Editor Bolanet | 7 November 2014 10:12
Eduard Tjong Bantah ke Gresik United
Eduard Tjong (c) Antok
- Mantan arsitek Persela Lamongan, Eduard Tjong menepis kabar yang menyebutkan bahwa dirinya akan menangani Gresik United pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan.

Setelah dianggap sukses menangani Persela, Eduard memang diincar banyak klub. Salah satu klub yang berminat sangat tertarik menggunakan tenaganya adalah Gresik United. Ketika dikonfirmasi, Edu, sapaan akrabnya, membantah kabar itu.

Itu hanya rumor belaka. Sampai sekarang saya belum melakukan komunikasi. Termasuk dengan Gresik United, ucap pelatih asal Solo ini.

Ketertarikan banyak klub ke Edu tak bisa lepas dari prestasinya saat menukangi Persela. Dengan materi pemain yang tergolong pas-pasan, Edu berhasil mengantarkan Laskar Joko Tingkir menembus babak delapan besar. [initial]

 (faw/pra)