Dragan Puas dengan Perkembangan PSIS Usai Kalahkan Sriwijaya FC
Aga Deta | 22 Februari 2020 14:57
Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic cukup puas dengan perkembangan timnya usai menaklukkan Sriwijaya FC, Sabtu (22/2/2020) pagi. Laskar Mahesa Jenar menang dengan skor 0-1.
Satu-satunya gol yang tercipta dalam laga uji coba di Yogyakarta Independent School, Sleman dicetak Septian David Maulana. David meneruskan umpan yang diberikan Komarudin.
"Saya bisa mengatakan, kami mengontrol pertandingan. Taktikal tim berjalan dengan baik," kata Dragan kepada Bola.net.
Namun, juru taktik asal Montenegro tersebut menegaskan bahwa PSIS tetap harus bekerja keras. Karena dia menginginkan tim kebanggaan Kota Lumpia tersebut lebih baik lagi.
"Tapi, kami perlu waktu untuk memprosesnya," tegas mantan arsitek Borneo FC tersebut
Di sisi lain, PSIS juga harus kehilangan dua pemain asingnya, Bruno Silva dan Wallace Costa Alves karena cedera. Keduanya, kata Dragan, merupakan sosok penting dalam skuad.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Teknik Harus Diasah
Dari sisi fisik, Dragan juga menilai sudah mengalami peningkatan yang cukup bagus. Hanya dari sisi teknis yang harus diasah lagi agar semakin optimal.
"Dari sisi fisik dan taktik, kami tidak ada masalah. Kami masih butuh kerja keras tapi progresnya bagus," lanjut Dragan.
"Secara teknik kita harus bekerja dan terus bekerja," tegas pelatih berlisensi UEFA Pro tersebut.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Sriwijaya FC vs Persiraja Banda Aceh: Skor 0-1
Bola Indonesia 25 November 2019, 17:15 -
Komentar Annas Fitranto Usai Bantu Persita Promosi ke Liga 1 2020
Bola Indonesia 22 November 2019, 22:56 -
Jadwal dan Live Streaming Semifinal Liga 2
Bola Indonesia 22 November 2019, 09:44 -
Live Streaming Sriwijaya FC vs Blitar Bandung United di Vidio
Bola Indonesia 7 Oktober 2019, 15:30
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39