Djohar Tegaskan PSSI KLB Ancol Tak Diakui AFC

Editor Bolanet | 21 Agustus 2012 19:00
Djohar Tegaskan PSSI KLB Ancol Tak Diakui AFC
Djohar pastikan PSSI La Nyalla tak diakui AFC (c) Bola-Esa
- Ketum Djohar Arifin kembali menegaskan jika AFC tidak mengakui adanya kepengurusan lain di luar pimpinannya. Sehingga, jika ada kelompok tetap merasa sebagai pihak yang berhak mengurusi sepakbola nasional, sama saja menentang .

PSSI itu hanya satu. Jika masih disebut-sebut ada PSSI hasil KLB di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta 18 Maret lalu, biarkan saja. Apalagi, KLB di Ancol tidak sedikitpun diakui AFC. Buktinya, tidak dituangkan dalam MoU di Malaysia, tutur Djohar.

Sehingga, Djohar menampik keberadaan PSSI produk KPSI yang menggelar KlB di Ancol. Termasuk, eksistensi La Nyalla Mahmud Mattalitti yang mengaku-aku sebagai ketuanya. Apalagi, dikatakan Djohar, terkait adanya rencana KLB pada 24 September mendatang tidak benar.

Satgas AFC sudah melimpahkan wewenangnya kepada Joint Committee untuk menyelesaikan konflik. Karena itu, kita harus mematuhinya. Apalagi, tugas JC bukan untuk menggelar KLB. Mereka mendapatkan informasi yang simpang siur. Karena itu, banyak pihak yang menafsirkan MoU asal-asalan, pungkasnya.  (esa/end)