Ditinggal Pemain Pilar, BFC Dinilai Tetap Tim Kuat
Afdholud Dzikry | 19 Januari 2018 12:42
Bola.net - - Eksodus sejumlah pemain bintang dinilai tak membuat skuat Bhayangkara FC (BFC) lemah. Penilaian ini dilontarkan pelatih PSIS Semarang, Subangkit.
Meski tanpa Spaso (panggilan karib eks striker BFC, Ilija Spasojevic, red), mereka tetap tim kuat, ujar Subangkit.
Menggantikan Spaso, ada Herman Dzumafo. Ada pula eks andalan Semen Padang, Vendry Mofu, Marinus Manewar dan sejumlah pemain lain, sambungnya.
Lebih lanjut, Subangkit menilai bahwa menghadapi timnya, The Guardian -julukan BFC- bakal bermain dengan rasa percaya diri tinggi. Pasalnya, sambung pelatih asal Pasuruan ini, PSIS 'hanyalah' tim berstatus tim promosi.
Mudah-mudahan saja mereka meremehkan kita, yang bisa kita manfaatkan, tuturnya.
PSIS akan menghadapi Bhayangkara FC pada laga perdana Grup E Piala Presiden 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gajayana Malang, Sabtu .
BFC sendiri, musim ini, dinilai mengalami degradasi kekuatan. Pasalnya, sejumlah pemain bintang macam Evan Dimas, Ilham Udin Armaiyn, dan Ilija Spasojevic hengkang dari klub tersebut. Evan dan Ilham merapat ke Selangor FA di Liga Malaysia, sedangkan Spaso memilih bergabung dengan Bali United.
Sementara itu, kendati menilai BFC tetap tim kuat, Subangkit menegaskan tak gentar menghadapi skuat besutan Simon McMenemy tersebut. Menurutnya, PSIS memiliki modal berharga jelang laga ini.
Kami bermodal empat kali uji coba kontra lawan tim Liga 1. Ini jadi modal kami untuk memberikan perlawanan ketat, tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
McMenemy Tak Anggap Lawan PSIS Ibarat David Versus Goliath
Bola Indonesia 18 Januari 2018, 20:16 -
Mantan Pemain Sriwijaya dan Arema Resmi Gabung PSIS Semarang
Bola Indonesia 15 Januari 2018, 21:31 -
Bek Asal Serbia Jadi Pemain Asing Pertama PSIS Musim Ini
Bola Indonesia 11 Januari 2018, 16:54 -
Bali United Kalah di Uji Coba Jelang Lawan Tampines
Bola Indonesia 11 Januari 2018, 01:09 -
PSIS Seleksi Dua Penjaga Gawang
Bola Indonesia 7 Januari 2018, 05:13
LATEST UPDATE
-
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39 -
Manchester United Bakal Korbankan 3 Pemain untuk Beli Striker Baru
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:19 -
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23