Ditahan Barito Putera, Pelatih Mitra Kukar Kecewa
Editor Bolanet | 10 Mei 2016 15:05
Hasil imbang di kandang tentunya tidak bagus, ujar Subangkit.
Yang pasti kita akan evaluasi lagi hasil ini, sambung pelatih asal Pasuruan ini.
Sebelumnya, pada laga kedua mereka ISC A 2016, Mitra Kukar hanya mampu bermain imbang kala menjamu Barito Putera. Pada laga yang dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Senin (09/5) ini, kedua tim bermain imbang 1-1.
Dalam laga ini, Mitra Kukar tertinggal lebih dulu, menyusul gol Luiz Carlos Junior pada menit ke-20. Naga Mekes, julukan Mitra Kukar, akhirnya mampu menyamakan kedudukan melalui Marlon da Silva pada menit ke-73.
Sementara itu, Subangkit menyebut Dewi Fortuna belum memihak timnya pada laga ini. Menurutnya, walau belum mampu memetik kemenangan, anak asuhnya telah mampu menciptakan sejumlah peluang.
Namun, itulah sepakbola. Kita menguasai pertandingan dan punya banyak peluang, tapi kita belum beruntung kali ini, tandasnya. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mitra Kukar Imbang Lawan Barito Putera
Bola Indonesia 9 Mei 2016, 22:05 -
Tantang Mitra Kukar, Barito Putera Benahi Finishing
Bola Indonesia 8 Mei 2016, 14:53 -
Barito Putera Optimistis Raih Poin di Kandang Mitra Kukar
Bola Indonesia 8 Mei 2016, 14:46 -
Klub-Klub Peminta KLB PSSI Kompak Tutup Mulut
Bola Indonesia 3 Mei 2016, 22:16 -
Mitra Kukar Bersyukur Bisa Curi Poin di Serui
Bola Indonesia 3 Mei 2016, 20:54
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39