Disoraki Suporter Usai Menang Lawan Persipura, Ini Kata Pelatih Persija
Serafin Unus Pasi | 25 Oktober 2018 17:32
Bola.net - - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco menanggapi sorakan suporter tuan rumah setelah timnya berhasil mengalahkan Persipura Jayapura pada pekan ke-27 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak 2018. Bertanding di Stadion Mandala, Papua, Kamis (25/10), tim berjuluk Macan Kemayoran itu menang 2-1.
"Lucu. Ini kami bisa bicara lucu karena bukan hanya suporter Persipura saja. Semua suporter di Indonesia tahu di sepak bola hanya ada tiga hasil. Menang, seri, dan kalah. Lalu waktu menang, kamu (suporter) harus bisa terima," ujar Teco pada konferensi pers setelah pertandingan.
"Ini sepak bola, di belahan dunia mana pun seperti ini. Tapi di Indonesia, suporter banyak membuat masalah," katanya menambahkan.
Teco mengakui mendapat perlakuan tidak mengenakan dari pendukung tuan rumah. Ia menyebut bahwa anggota timnya dilempari batu oleh para pendukung Persipura.
"Hari ini ada (yang) melempari (kami) dengan batu. Tidak bagus untuk sepak bola Indonesia karena Persipura bermain bagus. Mereka kerja keras, tapi hari ini kami yang menang," kata arsitek asal Brasil ini.
Atas hasil ini, peringkat Persija naik satu strip ke posisi kedua. Macan Kemayoran mencatatkan 45 poin dari 26 partai. Renan Silva dkk masih menyimpan pertandingan tunda pekan ke-26 melawan Persela Lamongan yang akan digelar pada 20 November mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Liga 1: PSM Kudeta Posisi Persib di Puncak
Bola Indonesia 20 Oktober 2018, 22:43 -
Live Streaming Liga 1 di OChannel: Madura United vs Persipura Jayapura
Bola Indonesia 20 Oktober 2018, 14:15 -
Jamu Persipura, Madura United Bertekad Kembalikan Kejayaan di Kandang
Bola Indonesia 18 Oktober 2018, 19:06 -
Hasil Pertandingan Persipura Jayapura vs Persib Bandung: Skor 1-1
Bola Indonesia 15 Oktober 2018, 16:26 -
Live Streaming Liga 1 di Indosiar: Persipura Jayapura vs Persib Bandung
Bola Indonesia 15 Oktober 2018, 11:47
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39