Direktur Persija Tolak Tanggapi Komentar Pedas Manajer Persib
Haris Suhud | 28 Juni 2018 15:50
Bola.net - - Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade enggan menanggapi komentar manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, terkait timnya beberapa waktu lalu. Dia hanya ingin timnya fokus menghadapi Maung Bandung pada laga tunda pekan keenam Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (30/6/2018).
Sebelumnya, Umuh sempat menebar psywar kepada Persija. Dia bahkan menyebut Macan Kemayoran takut menjamu Persib, sehingga memilih menggelar laga di stadion milik kepolisian.
Saya no comment. Sepakbola itu 2x45 menit di lapangan. Persija hanya mempersiapkan hal tersebut, ujar Gede.
Duel klasik antara Macan Kemayoran versus Persib memang selalu ditunggu-tunggu oleh pecinta sepakbola Indonesia, khususnya suporter dari kedua kesebelasan. Terlebih, The Jakmania (suporter Persija) dan Bobotoh (pendukung Maung Bandung) memiliki hubungan yang kurang harmonis. Psywar pun sering terjadi bahkan sebelum pertandingan digulirkan.
Diyakini Aman
Gede pun meyakinkan bahwa pertandingan syarat gengsi ini bakal berjalan dengan aman, lantaran ketatnya pengamanan. Belum lagi panitia pelaksana (panpel) Persija hanya memberikan jatah tribun kepada undangan, sehingga tidak akan ada penjualan tiket secara bebas.
Soal pengamanan saya pikir tergantung kebutuhan. The Jakmania dan masyarakat Jakarta sudah sangat dewasa, tutup pengusaha asal Surabaya ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditahan Persebaya, Ini Pengakuan Teco Soal Performa Persija
Bola Indonesia 27 Juni 2018, 02:44 -
Hujan Jadi Kendala Persija Gagal Kalahkan Persebaya
Bola Indonesia 27 Juni 2018, 00:33 -
Aksi Cium Tangan ke Bepe, Bentuk Respect dari Irfan Jaya
Bola Indonesia 26 Juni 2018, 23:30 -
Imbangi Persija, Persebaya Lepas dari Degradasi
Bola Indonesia 26 Juni 2018, 20:37 -
Persija vs Persebaya Tanpa Penonton, Pengamanan Tetap Ketat
Bola Indonesia 26 Juni 2018, 12:22
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39