Dimulai 8 April, Piala Indonesia Diikuti 128 Tim

Ari Prayoga | 26 April 2018 02:20
Dimulai 8 April, Piala Indonesia Diikuti 128 Tim
Joko Driyono (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Turnamen Piala Indonesia akan dimulai pada 8 Mei 2018. Ajang yang digagas oleh PSSI ini bakal diikuti 128 tim dari Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.

PSSI berupaya agar Piala Indonesia melibatkan seluruh klub dari semua strata. Untuk finalisasi konfirmasi peserta terakhir adalah pada saat drawing tanggal 3 Mei, ujar Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono di Jakarta, Rabu (25/4) malam.

Sementara untuk format, Piala Indonesia akan menerapkan sistem gugur dengan satu pertandingan mulai dari babak 128 besar, dan 64 besar. Sedangkan untuk babak 32 besar, 16 besar, delapan besar, hingga semifinal bakal menggunakan sistem gugur dengan format home and away.

Untuk semua klub Liga 1 bakal mulai dari babak awal atau 128 besar. Kami memproyeksikan turnamen ini berakhir pada Desember 2018 atau awal Januari 2019, kata mantan Sekjen PSSI ini.

Turnamen Piala Indonesia sendiri awalnya digelar pada 2005 dengan format seperti Piala FA di Inggris. Sebelumnya, ajang ini digelar dengan sistem kandang dan tandang hingga babak empat besar.

Adapun juara Piala Indonesia penyelenggaraan pertama pada 2005 silam yaitu Arema Malang. Sementara juara terakhir yang dilangsungkan pada 2012 lalu adalah Persibo Bojonegoro.