Dikalahkan Arema, Permainan Perseru Serui Tetap Dapat Pujian
Ari Prayoga | 7 Juni 2018 00:22
Bola.net - - Kekalahan anak asuhnya kala menghadapi Arema FC tak membuat I Putu Gede Dwi Santoso kecewa sepenuhnya. Pelatih Perseru Serui ini mengaku puas dengan performa para pemainnya pada laga lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak tersebut.
Secara umum, saya puas dengan permainan para pemain saya, ujar Putu Gede.
Hanya saja, yang menjadi masalah, kami menelan kekalahan pada pertandingan ini, sambungnya.
Menurut Putu, pada pertandingan ini, Arthur Bonai dan kawan-kawan bermain bagus. Bahkan, pelatih berusia 44 tahun ini secara tersirat mengatakan bahwa permainan mereka lebih ciamik ketimbang Arema.
Terkadang, tim yang bermain bagus tidak bisa meraih kemenangan. Sementara, tim yang biasa saja bisa menang. Ini hal wajar dalam sepakbola, tutur Putu Gede.
Finishing Kurang
Dengan kekalahan ini, Perseru Serui berada di posisi 16 klasemen sementara Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Mereka mengumpulkan 14 poin dari 12 pertandingan.
Lebih lanjut, kendati mengaku puas dengan kemenangan anak asuhnya, Putu Gede melihat masih ada kekurangan pada permainan para penggawanya. Salah satu hal paling menyolok, sambungnya, adalah pada segi penyelesaian akhir.
Penyelesaian akhir ini adalah hal yang perlu segera kami benahi, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Liga 1: Persija Jakarta Jadi Juru Kunci
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 23:37 -
Kalahkan Perseru, Arema Raih Kemenangan Tandang Perdana
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 22:22 -
Balsa Bozovic Mengaku Belum Tahu Soal Pencoretannya
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 21:14 -
Jamu Arema FC, Perseru Usung Tekad untuk Bangkit
Bola Indonesia 6 Juni 2018, 14:50
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39