Dicadangkannya Ilham Udin Jadi Strategi BFC Lawan Arema
Ari Prayoga | 5 Agustus 2017 06:21Bola.net - - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy menjelaskan mengapa dia mencadangkan Ilham Udin Armaiyn saat timnya berhadapan dengan Arema FC. Simon mengaku hal itu dilakukan karena merupakan bagian dari strateginya untuk mengalahkan tim asal Kota Malang tersebut.
Simon mencadangkan pemain sayap kiri tersebut dan memainkan Dendi Sulistyawan sejak menit awal. Hasilnya, Dendi sanggup mencetak gol saat pertandingan baru berjalan lima menit, meskipun pada menit ke-28 Arema FC mampu menyamakan kedudukan melalui Cristian Gonzales.
Kalau secara fisik ilham main 90 menit kuat. Cuma ketika pemain lawan melawan seorang striker seperti Dendi yang pergerakannya juga pintar pasti akan melelahkan bagi pertahanan lawan, ujar Simon usai pertandingan.
Dendi kemudian ditarik keluar pada menit ke-63. Saat itulah Simon memasukkan Ilham Udin. Pergantian itu sendiri kembali terbukti jitu. Sebab pada menit ke-68, Ilham Udin sukses menjebol gawang Kurnia Meiga.
Ketika di babak kedua saya sedikit mengubah permainan dan menambah kecepatan lagi dengan memasukkan Ilham itu merupakan salah satu kelebihan. Jadi dia bisa lebih cepat lagi dan kecepatannya itu bisa sering kali membuat masalah bagi pertahanan lawan, tuturnya.
Dia (Ilham) memang ingin mulai pertandingan dari awal, tapi impact-nya datang ketika dia datang dari bangku cadangan. Ketika dia masuk sebagai pemain pengganti, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hendro Siswanto Tegaskan Arema Sudah Berupaya Maksimal
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 22:15 -
Kekalahan Arema Tidak Baik Bagi Gethuk
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 22:11 -
Arema FC Segera Pinang Kapten Timnas Turkmenistan
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 16:05 -
Bhayangkara Ogah Pikirkan Pergantian Pelatih Arema
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 14:03 -
Bhayangkara Bertekad Tuntaskan Dendam Pada Arema FC
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 12:37
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 22:54 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:51 -
Hasil Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Skor 1-0
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:43 -
Chelsea Lepas Mykhaylo Mudryk di Musim Depan?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:22 -
Mohamed Salah Pergi, Liverpool Angkut Pemain Bournemouth Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:04 -
Diincar MU, Pelatih Timnas Swedia Dukung Viktor Gyokeres Pindah ke Inggris
Tim Nasional 25 Maret 2025, 20:53
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10