Datang Pemain Tergantung Budget
Editor Bolanet | 5 November 2013 20:55
Jika lolos ke musim depan, maka manajemen PT PSM harus siap mengeluarkan biaya lebih demi mencari pemain berkualitas. Karena, pemain berkualitas tentu nilai tawarnya pun lebih tinggi.
Klub-klub top di Eropa pun rela mengeluarkan kocek lebih banyak demi mendapatkan pemain berkualitas. Apalagi jika menargetkan berada di papan atas atau juara di ISL musim depan, maka pembenahan skuat mutlak diperlukan.
Menurut saya, kita harus tau dulu budget yang disiapkan untuk berburu pemain. Selain itu, target kita ke depan seperti apa. Kalau misalnya hanya ingin berada di papan tengah, mungkin tidak perlu terlalu boros dalam belanja pemain. Tapi, kalau ingin ada di papan atas, mesti mencari pemain berkualitas dan itu pasti tidak murah, kata careteker pelatih PSM, Imran Amirullah.
Setelah itu, baru kita evaluasi pemain saat ini. Berapa persen yang layak dipertahankan. Kemudian target pemain yang diinginkan managemen seperti apa, lanjutnya.
Sementara itu, Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, mengatakan bahwa dirinya belum tahu bagaimana pola perekrutan yang akan dilakukan managemen untuk mencari pemain yang berkualitas musim yang akan datang. Saya belum tahu. Karena belum ada informasi dari (Chief Eksekutif Officer, Rully Habibie) PSM, katanya.
Wina juga menjelaskan bahwa pemain yang akan diambil tentu harus dilihat track record-nya seperti apa sebelum diputuskan statusnya di PSM. Pastinya pemain yang akan direkrut akan sesuai dengan budget klub. Kan klub saat ini harus mencari dana sendiri, pungkasnya.
(nda/gag)TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
La Nyalla Izinkan Klub ISL Kontrak Pemain U-19 Dengan Syarat
Tim Nasional 4 November 2013, 21:43 -
Semen Padang dan Titus Bonai Sepakat Secara Lisan
Bola Indonesia 4 November 2013, 21:06 -
Persebaya Reuni Dengan Hendro Kartiko
Bola Indonesia 4 November 2013, 17:50 -
'Terlalu Banyak Kelonggaran di Verifikasi PSSI'
Bola Indonesia 4 November 2013, 09:55 -
Goran Diminati Persisam Samarinda
Bola Indonesia 2 November 2013, 13:00
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39