Darko: Saya Sudah Tunggu Gaji Saya Empat Tahun
Asad Arifin | 12 April 2017 16:42
Bola.net - - Darko Janakovic mengaku sudah lama menunggu gajinya dibayarkan oleh Pelita Bandung Raya (PBR). Dia berharap haknya itu bisa segera dia dapatkan dalam waktu dekat.
Darko melatih PBR di tahun 2013 lalu. Namun selama melatih tim berjuluk The Boys are Back tersebut, manajemen PBR lalai untuk membayarkan gajinya.
Darko mencoba mendesak manajemen untuk segera membayarkan gajinya dan pihak PBR kemudian memberikan cek senilai Rp 1.8 miliar yang dicicil 12 kali. Namun ternyata cek itu kosong.
Setelah segala usahanya tidak menemui hasil karena manajemen PBR tidak menunjukkan itikad baik, Darko akhirnya membawa masalah ini ke kepolisian. Dalam laporannya tersebut, Darko dan tim kuasa hukumnya mengadukan Marco Gracia Paulo sebagai Direktur dan Ary Sutedi sebagai owner PBR dengan tuduhan penipuan.
Selain melaporkan PBR kepada pihak kepolisian, Darko dan tim kuasa hukumnya sengaja datang ke Kantor PSSI, Rabu (12/4/2017) untuk mengadukan nasibnya. Dia pun berharap bisa segera mendapatkan apa yang menjadi haknya.
Saya tidak ingin membuat masalah tapi semua orang tahu saya sudah menunggu sangat lama untuk gaji, hampir empat tahun. Saya membutuhkan gaji saya, ujar Darko usai pertemuan dengan PSSI.
Mantan pelatih Persib Bandung ini berharap, langkah yang dilakukannya ini tidak memakan banyak waktu. Apalagi sudah ada pula pihak PSSI yang siap membantunya menuntaskan masalah tersebut.
Semoga permasalahan gaji saya ini segera bisa selesai dalam waktu beberapa hari atau minggu lagi, tuturnya.
Sementara itu, ketika ditanya apakah dia bersedia jika pihak PBR tidak membayarkan gajinya secara penuh, Darko menolaknya. Sebab, dia sudah harus menunggu terlalu lama untuk mendapatkan haknya itu.
Tentu saja tidak oke. Ini negosiasi tapi saya sudah menunggu sangat lama kalau mereka ingin terus mengurangi, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Besok Madura United Gelar Uji Coba
Bola Indonesia 3 Februari 2016, 16:52 -
Dejan Antonic Siap Cari Klub Baru
Bola Indonesia 19 Agustus 2015, 18:42 -
Dejan Antonic Bantah Persiapkan Tim Untuk Turnamen Pra-Musim
Bola Indonesia 18 Mei 2015, 15:17 -
QNB League Dihentikan, Dejan Antonic Tinggalkan Indonesia
Bola Indonesia 8 Mei 2015, 14:25 -
PSSI Hentikan QNB League, Ini Reaksi Nova Arianto
Bola Indonesia 2 Mei 2015, 23:29
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39