Curahan Hati Presiden Madura United Terkait Serangan di Malang
Editor Bolanet | 3 September 2016 16:41
Peristiwa berawal saat rombongan suporter hendak pulang ke Pulau Madura setelah mendukung klub Madura United. Saat rombongan tiba di Lawang, mereka dihadang dan dilempari batu oleh kelompok suporter lain.
Akibat pelemparan batu tersebut, sejumlah kaca bus yang ditumpangi suporter Madura United hancur. Tercatat ada empat bus yang kacanya pecah karena dilempar.
Suporter Madura United sempat akan meladeni aksi penghadangan dan pelemparan batu itu. Namun, setelah dibujuk aparat kepolisian, mereka beranjak melanjutkan perjalanan.
Selain empat bus suporter, mobil operasional Madura United juga menjadi sasaran. Kaca mobil yang ditumpangi Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira dan tim statistik Fabio Oliveira ini pecah karena dilempar batu. Namun, Gomes dan Fabio masih bisa melanjutkan perjalanan ke Surabaya.
Atas insiden tersebut, berikut curahan hati Persiden Madura United, Achsanul Qosasih di facebook fans page Madura United:
Dulu, kami menganggap Aremania adalah supporter hebat. Tapi saat ini, kehebatan itu telah cacat. Ada 3 orang supporter K-Conk yang harus dilarikan ke Rumah Sakit.
Semoga ini tidak terulang, kami serahkan sepenuhnya kepada pimpinan supporter masing-masing.
Aremania telah hadir di Madura, mereka pulang dengan aman. Bahkan, pemain Arema kami siapkan Kapal laut melalui penyeberangan Kamal-Ujung. Madura menghubungi ASDP untuk menyewa Dharma Feŕy {PP}. Semua itu kami lakukan untuk persahabatan dalam sepakbola.
Walaupun mobil dan bus suporter Madura dilempari batu oleh oknum Aremania, tapi ada juga sambutan baik dan pengawalan dari Aremania. Namun hal itu menjadi tidak ada artinya, karena kami tetap dilempari dan dihujani batu.
Klub juga mencerminkan supporternya, supporter juga mencerminkan klubnya.
Insya Allah kejadian seperti foto-foto diatas tidak akan terjadi di Madura. Untuk Aremania, tunjukkan bahwa kalian layak diperlakukan sebagai suporter hebat.
Silahkan hadir di Madura. Kami akan menghargai sebagaimana kalian menghargai kami baik di kandang maupun tandang.
Salam Persahabatan
AQ
Sebagai informasi, Arema menang tipis 2-1 atas Madura United. Dua gol kemenangan Arema dicetak oleh Ahmad Alfarizi dan Cristian Gonzales, sementara satu gol balasa Madura United dicetak Rodrigues Aracil Pablo.
(fit/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juara Paruh Musim, MU Tak Mau Terjebak Euforia
Bola Indonesia 28 Agustus 2016, 16:43 -
Madura United Daratkan Penyerang Naturalisasi
Bola Indonesia 25 Agustus 2016, 19:30 -
Ini Alasan Manajemen Pondokkan Tiga Pemain Madura United
Bola Indonesia 3 Agustus 2016, 19:26 -
Madura United Siap Penuhi Tantangan Baru
Bola Indonesia 1 Agustus 2016, 18:53 -
MU Ditantang Sapu Bersih Laga Bulan Juli
Bola Indonesia 18 Juli 2016, 20:59
LATEST UPDATE
-
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22 -
Dari Cedera Panjang ke Gol Epik: Reece James Terdiam Saat Harusnya Selebrasi
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:15 -
Pembelaan Thierry Henry kepada Christian Pulisic
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:06 -
Dipecat Juventus, Thiago Motta Dapat Dukungan dari Inzaghi dan Gasperini
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:01 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Jepang vs Timnas Arab Saudi dari HP dan TV
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:01
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10